Sukses

Rahasia Bentuk Tubuh Ideal dan Langsing ala Jessica Alba

Ingin memiliki bentuk tubuh ideal, dan langsing ala Jessica Alba? Simak rahasianya di sini.

Liputan6.com, Jakarta Wajah cantik juga harus didukung oleh postur tubuh ideal agar penampilan semakin menarik. Asupan gizi yang seimbang dan pola hidup yang sehat akan mampu menunjang penampilan khususnya bagi para wanita. Maka tidak heran kebanyakan para wanita melakukan diet ketat agar tetap langsing. Namun tahukah Anda, seperti apa pola diet yang dilakukan oleh para artis Hollywood agar tetap langsing?

Dilansir dari Eatthis, Senin (17/04/2017), salah satu artis Hollywood yang masih tetap cantik dan langsing adalah Jessica Alba, meski kini usianya sudah 36 tahun, Jessica masih terlihat segar dengan postur tubuh yang ideal. Tubuhnya yang langsing ini didapatkannya berkat diet dan pola hidup sehat. Berikut rahasia langsing dari Jessica Alba.

Pose Jessica Alba saat menghadiri pemutaran film "Mechanic: Resurrection" di Los Angeles, California AS, (22/8). Jessica Alba berperan sebagai Gina di film terbarunya Mechanic Resurrection. (REUTERS/Mario Anzuoni)

1. Secangkir Smoothie Setiap Pagi
Sebelum memulai aktifitasnya di pagi hari, Jessica tidak pernah melewatkan secangkir smoothie. Campuran bubuk green tea, pisang, air kelapa dan sedikit es krim akan membuatnya dirinya tetap kenyang hingga jam makan siang nanti. Dirinya mengaku sangat menyukai green tea karena mengandung 2-3 kali lebih banyak zat antioksidan yang berfungsi sebagai pembakar lemak. Tidak hanya itu, green tea dianggap mampu meningkatkan metabolisme pada tubuh.

2. Konsumsi Makanan Pedas
Ternyata Jessica sangat menyukai saus pedas. Menurutnya makanan pedas adalah salah satu cara terbaik untuk meningkatkan metabolisme tubuh. Walaupun begitu, Anda harus berhati-hati karena tidak semua saus pedas itu sehat. Beberapa produk memiliki zat aditif dan pengawet yang dapat mengganggu kesehatan.

3. Olahraga
Menjaga pola makan tanpa diimbangi dengan olahraga, hasilnya tidak akan sempurna. Selain menyehatkan, olahraga sangat baik dalam membentuk otot dan lekuk tubuh. Bersepeda adalah salah satu olahraga yang dipilih oleh Jessica. Karena dengan bersepeda mampu membakar sedikitnya 200-600 kalori.

4. Menghindari makanan asin dan manis
Keinginan untuk mencicipi puding, permen, cake dan aneka makanan manis lainnya memang sulit untuk dihindarkan. Selain makanan manis, mungkin Anda juga akan tergoda dengan keripik atau makanan asin lainnya. Namun Jessica sangat konsisten untuk menghindari makanan tersebut agar berat badannya dan bentuk tubuh ideal milikinya tetap terjaga.

*(Latifah Gusri)

 

Video Terkini