Liputan6.com, Jakarta Jelang hari Lebaran yang segera tiba, tentu Anda ingin memberi tampilan terbaik saat bertemu sanak saudara.Â
Salah satu cara untuk tampil menawan bisa dicapai dengan pemilihan busana yang tepat. Dalam memilih busana saat Lebaran, salah satu hal yang perlu dipertimbangkan ialah faktor kenyamanan serta model busana yang praktis namun tetap cantik dan memberi impresi yang berbeda saat digunakan.Â
Style guide Liputan6.com kali ini akan merekomendasikan ragam pilihan busana Lebaran bergaya minimalis dengan hasil akhir yang tampak drama saat dikenakan. Penasaran?Â
Advertisement
Embroiderry Statement
Meskipun tertutup, namun dress dengan aksen tangan lonceng ini jauh dari kata membosankan. Dress panjang bernuansa hijau ini sukses menciptakan kesan glamor lewat detail bordir timbul pada keseluruhan material dress. Permainan warna hijau dan emas pada detail bordir menjadi kunci yang menjadikan dress ini terkesan mewah.Â
Aksi lengan terompet
Jika bosan dengan tampilan kaftan beraksen lengan lebar, Anda juga bisa memilih detail lengan terompet untuk digunakan. Bagi Anda yang memiliki tubuh mungil, gaya kaftan ini sangat pas untuk menciptakan ilusi tubuh yang lebih seimbang. Material yang didominasi lace mampu menampilkan impresi klasik pada tampilan Anda di hari Lebaran nanti.Â
Â
Advertisement
Gold Accent
Nuansa emas tak pernah gagal membawa kesan mewah pada gaya Anda. Jika tidak mau terkesan berlebihan, kaftan dengan potongan klasik dan disempurnakan dengan sentuhan bordir yang mengelilingi bagian leher hingga dada merupakan opsi tepat untuk digunakan di hari Lebaran mendatang.Â
Â
Touch of Velvet
Sentuhan velvet tak pernah gagal menampilkan kesan mewah pada gaya Anda. Coba padukan baju Lebaran berdetail minimalis dengan aksesori berbahan velvet seperti sling bag yang tepat untuk memberikan sentuhan mewah pada keseluruhan gaya Anda.Â
Â
Advertisement
Touch of Velvet
Â
Akreditasi:
Fotografer: Robby Agus (@Robbyagus9)
Fashion Stylist: Nabila Mecadinisa
Makeup & Hair do: Yosefina Yustiani (@Beautybyyusti)
Model: Iryna & Maria (@tma_indonesia)
Busana: Zalia by ZALORA
Â