Sukses

Mau Langgeng? Jangan Pernah Ucapkan 6 Hal Ini pada Pasangan

Berikut 6 hal yang tidak harus diucapkan kepada pasangan karena dapat menciptakan masalah dalam hubungan.

Liputan6.com, Jakarta Pasangan kekasih tentu melakukan hal-hal menyenangkan bersama. Namun, tidak sedikit permasalahan juga timbul akibat terucap kata-kata yang tidak tepat pada pasangan. Kata-kata tersebut dapat membuat pasangan sedih, marah, atau minder.

Anda bisa menggunakan pilihan kata lainnya untuk menjaga perasaan orang yang Anda sayangi. Seperti dilansir dari situs Popsugar, Rabu (12/2/2017), berikut enam daftar kata-kata yang tidak harus pasangan katakan pada Anda.  

1. Ini semua salahmu

Mengatakan kata-kata yang menyalahkan pasangan merupakan salah satu hal yang akan membuatnya sedih. Bagaimana tidak, kata-kata tersebut diucapkan oleh orang yang tersayang. Ada baiknya untuk memberitahu pasangan dengan kata-kata yang lebih indah tanpa harus menyakiti perasaannya.

2 dari 4 halaman

2. Itu hal bodoh yang pernah aku dengar

Saling menghargai merupakan salah satu kunci kebahagiaan dalam sebuah hubungan. Salah satunya adalah dengan menghargai pendapat satu sama lain. Jika pasangan mengatakan pendapat Anda bodoh atau hal-hal buruk lainnya, bagaimana mungkin tercipta kebahagiaan dalam hubungan tersebut. 

3. Kamu tidak bisa melakukan apa pun dengan baik

Menyalahkan pasangan dengan kata-kata yang tidak memotivasi tidak tepat diucapkan pada pasangan. Seperti kata-kata Anda tidak bisa melakukan apa pun dengan baik, hanya karena satu kesalahan yang diperbuat. Berikan motivasi pada pasangan dengan mengucapkan kata-kata positif dan membangun.

3 dari 4 halaman

4. Aku sudah pernah bilang

Merasa diri paling benar adalah sifat yang tidak baik untuk Anda lakukan pada pasangan. Mengucapkan kata seperti "Aku sudah pernah bilang" atau "Benar seperti yang aku katakan sebelumnya" membuat pasangan merasa benar dan sebaliknya Anda selalu salah.

5. Jika kamu sayang aku, harusnya kamu...

Cinta adalah hal yang suci dan tulus. Tidak ada hal yang harus Anda paksakan dalam sebuah hubungan. Jika pasangan ingin Anda melakukan sesuatu untuk membuktikan cinta, artinya ia tidak benar-benar mencintai Anda.

4 dari 4 halaman

6. Jangan pakai busana itu

Ingin melihat pasangan tampil memukau adalah hal yang wajar. Namun jangan menghakimi gaya berpakaian dan membuatnya jadi tidak percaya. Jika memang ia salah dengan penampilannya, cobalah untuk memberikan pengertian dengan kata-kata yang baik. Saling mengingatkan merupakan kunci hubungan berjalan dengan baik.

Simak video menarik berikut ini: