Sukses

Harus Diapakan Gaun Pengantin Setelah Acara Pernikahan Selesai?

Simak di sini beberapa tips untuk menggunakan kembali gaun pengantin Anda setelah acara pernikahan selesai.

Liputan6.com, Jakarta Tidak perlu terlalu jauh, seperti ketika Anda menjadi bridesmaid, Anda gunakan untuk apa sekarang dress atau gaun pengantin yang waktu itu digunakan? Pakaian yang dibuat untuk acara sakral tertentu, seperti pernikahan memiliki kemungkinan sangat tipis untuk bisa digunakan kembali.

Jika Anda menemui hal yang sama, dilansir dari brides.com, Sabtu (2/9/2017), berikut ini adalah beberapa tips harus diapakan gaun pengantin setelah acara pernikahan selesai. Penasaran?

1. Lelang di acara amal
Sekarang banyak lelang yang menerima gaun pengantin tertentu yang masih bisa digunakan dan dalam keadaan sangat baik. Mereka dapat menjualnya kembali dengan harga lebih rendah dan menggunakan uangnya untuk memberi harapan kepada penderita kanker.

2. Menjualnya
Jika Anda dan pasangan sedang memerlukan uang lebih, mengapa tidak mencoba menjual gaun pengantin untuk mendapatkan uang lebih? Ada beberapa situs yang akan membantu Anda menjual gaun pengantin, tentu bagi Anda yang tidak sentimental.

2 dari 2 halaman

Tips Menggunakan Kembali Gaun Pengantin

3. Merawat dan menjaganya
Anda juga bisa merawat dan menjaga gaun pengantin, mungkin agar dapat digunakan oleh anak-anak kelak. Atau Anda juga bisa membawanya ke penjahit untuk mengubah sedikit bentuk gaun pengantin tersebut, agar dapat digunakan ke acara lain.

4. Daur ulang
Mendaur ulang sebuah gaun pengantin bukan hal yang mustahil, tentu Anda bisa melakukannya. Anda bisa melepaskan semua pernak-pernik yang ada di gaun tersebut, dan gunakan untuk berbagai hal, seperti sarung bantal atau aksesori rambut anak Anda.

5. Meminjamkannya
Jika di satu waktu Anda menemukan seorang teman yang tidak mampu membeli gaun pengantin di hari besarnya, cobalah untuk meminjamkan gaun pengantin Anda. Mengapa tidak?

Anda akan memiliki rasa senang karena gaun pengantin tersebut digunakan kembali dan bukan hanya tersimpan di lemari. Jadi, sebaiknya gaun pengantin Anda diapakan?