Sukses

Flower Eyeliner, Tren Makeup Terbaru untuk Anda yang Nyentrik

Bosan dengan gaya makeup yang itu-itu saja? Intip gaya riasan terbaru berikut ini.

Liputan6.com, Jakarta Siapa bilang makeup eyeliner hanya didominasi oleh warna-warna netral dan berbentuk garis lurus pada kelopak mata?

Baru-baru ini muncul tren makeup eyeliner yang sangat unik dan tentunya tampil lebih berani. Dilansir dari WomansDay, banyak makeup artist menunjukkan kemampuan makeup mereka dengan mencoba membuat desain berbentuk bunga di sepanjang kelopak mata mereka. Unik bukan?

 

 

2 dari 3 halaman

Lirikan Mata Ekspresif

 

Because I think it deserves it's own, stand alone, picture. I was SO sad to wash this off last night. For this eye look, I used @anastasiabeverlyhills Subculture palette in shades Edge & Dawn on my lid/crease. I also used shades Edge & New Wave under my lower lash line. I then created my floral look, using @nyxcosmetics Vivid Brights liquid liners in colors Vivid Halo & Vivid Delight. I also use NYX liquid eyeliner in White. For he little leaves, I used @toofaced Sketch Marker in Smokey Emerald. I FINISHED my look with @eylureofficial × @vegas_nay lashes Bronze Beauty. #nyxvividbrights #toofacedsketchmarker #toofacedsmokeyemerald #nyxvividhalo #nyxvividdelight #subculturepalette #abhsubculture #nyxcosmetics #nyxliquidliner #mue #makeupenthusiast #aspiringmakeupartist #aspiringmua #handpainted #flowerliner #floralliner #fallvibes #eylure #vegasnaylashes #sosad #mua #makeupartist #makeupartistry #art #artsy

Sebuah kiriman dibagikan oleh Cortney (@cortney.beauty) pada

Hasilnya benar-benar menakjubkan. Mata dengan riasan makeup eyeliner bermotif bunga terlihat lebih berwarna dan ceria. Anda juga tak perlu lagi memikirkan aksesori tambahan lainnya karena penampilan Anda sudah terpusat pada area mata yang memukau.

Terinspirasi dari indahnya bunga-bunga di musim semi, Anda bisa menggunakan beberapa eyeliner cair dengan aneka warna sesuai dengan yang diinginkan. 

3 dari 3 halaman

Tahapan

Sangat disarankan untuk menggunakan warna-warna yang cerah agar hasil makeup terlihat mirip dengan bunga asli. Kemudian buatlah garis-garis halus yang menyerupai bunga di atas kelopak persis di atas bulu mata layaknya Anda menyapukan eyeliner.

Jika tidak ingin terlihat terlalu penuh, cukup lukiskan pada bagian ujung kelopak mata dengan memadukan beberapa warna-warna cerah. Voila! Riasan mata ini dijamin dapat membuat Anda terlihat lebih segar dan sangat cocok diaplikasikan saat menghadiri acara-acara khusus. Berani mencoba?