Liputan6.com, Jakarta Riasan mata menjadi salah satu pendukung penampilan. Tidak perlu berlebihan, bagi Anda yang senang tampil sederhana cukup dengan mengaplikasikan eyeliner dapat membuat mata terkesan fokus dan bersinar.
Baca Juga
Advertisement
Namun, bagi para pemula mengaplikasikan eyeliner merupakan tantangan tersendiri. Terlebih wing eyeliner yang membutuhkan skill tersendiri.
Jangan khawatir, karena mengaplikasikan wing eyeliner bisa dilakukan dengan beberapa tahan sederhana. Seperti yang dilansir dari Boldsky, Rabu (18/4/2018), berikut trik mudah dan cepat aplikasikan wing eyeliner bagi pemula.
1. Untuk di atas bulu mata gunakan eyeliner pensil
Langkah pertama lakukan adalah dengan menggunakan eyeliner pensil pada bagian atas bulu mata. Langkah ini untuk membuat bentuk wing terlihat sempurna.
Â
Â
Wings eyeliner
2. Tentukan ketebalan pada wings eyeliner
Kedua tentukan ketebalan eyeliner yang diinginkan. Sesuaikan dengan kebutuhan dan momen. Jika untuk penggunaan sehari-hari, aplikasikan eyeliner tipis sehingga terlihat natural.Â
3. Mulai melukiskannya
Setelah menentukan ketebalan, mulailah untuk melukis bagian melengkung dan runcing pada ekor mata. Hindari melukisnya terlalu panjang, karena akan terlihat tidak natural.Â
Advertisement
Wings eyeliner
4. Isi bagian kosong
Setelah melukis bagian wings, aplikasikan eyeliner liquid untuk mengisi bagian kosong. Bentuk wing eyeliner ini bisa Anda gunakan sebagai makeup sehari-hari, atau untuk menghadiri acara formal. Hasil yang didapatkan dengan wing eyeliner adalah mata terlihat lebih besar dan fokus.Â