Sukses

Perdana, Didiet Maulana Keluarkan Baju Renang Bermotif Tenun

Kini di koleksi spring summer (Mentari) 2018 yang bertajuk Surya, Didiet Maulana mengeluarkan beberapa look baju renang.

Liputan6.com, Jakarta Desainer Didiet Maulana dengan brand-nya Ikat Indonesia sudah tujuh tahun menekuni kain Indonesia, terutama tenun ikat. Kini di koleksi spring summer (Mentari) 2018 yang bertajuk Surya, Didiet mengeluarkan beberapa look baju renang.

Didiet Maulana mengatakan, baju renang merupakan item yang cukup menarik, terutama menjelang musim liburan seperti sekarang. Saat berlibur, hampir semua orang berenang dan membutuhkan baju renang.

"Saya melihatnya sebagai opportunity yang bagus, kenapa nggak Ikat Indonesia mengeluarkan swimwear,” ujar Didiet Maulana menjelang fashion show Surya, di Jakarta.

 

2 dari 3 halaman

Perdana, Didiet Maulana Keluarkan Baju Renang Bermotif Tenun

Look dari swimwear keluaran Ikat Indonesia terdiri dari one piece dan two pieces. Yang unik, motif tenun tidak ketinggalan di swimwear. Untuk koleksi Surya, DIdiet Maulana memilih warna-warna mentari yang menyimbolkan optimisme, seperti jingga, kuning, merah, hijau, dan biru.

 

3 dari 3 halaman

Perdana, Didiet Maulana Keluarkan Baju Renang Bermotif Tenun

Bahan yang dipakai untuk baju renang tetap bahan baju renang. Hanya saja, motif tenun yang begitu khas, dari Jawa Tengah dan Bali.