Sukses

Kompak Berbaju Kurung, Ini Gaya Iriana Jokowi dan Istri PM Malaysia

Simak di sini kompaknya gaya Iriana Joko Widodo dan Siti Hamsah dalam kunjungannya ke Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta Presiden Joko Widodo menerima kedatangan Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad pada Jumat (29/6/2018) pada pukul 09.00 di Istana Bogor, Jawa Barat. Pada kunjungannya kali ini, Mahathir Mohamad didampingi oleh sang istri Siti Hasmah Mohamad Ali.

Mahathir Mohamad bersama Siti Hasmah Mohamad Ali selalu terlihat santun dan sederhana dalam berpenampilan. Hal ini terlihat kontras jika disandingkan dengan Rosmah Mansor, yang merupakan istri mantan PM Malaysia yang sebelumnya.

2 dari 3 halaman

Kompak Berbaju Kurung, Ini Gaya Iriana Jokowi dan Siti Hamsah Mohamad Ali

Gaya santun dan sederhana Siti Hasmah Mohamad Ali terlihat selaras dengan Ibu Negara Jokowi. Dalam pertemuannya di Istana Bogor, keduanya terlihat mengenakan baju kebaya kurung.

Siti Hasmah Mohamad Ali terlihat sederhana dengan baju kurung khas Melayu dengan nuansa pink serta dipercantik dengan corak bunga. Ia juga menambahkan aksesori berupa kalung mutiara panjang yang menjuntai di bagian dada. Tatanan rambutnya juga sangat apa adanya namun tetap terlihat rapih. Tampilan keseluruhannya terlihat anggun dengan selendang yang menyempurnakan gayanya tersebut.

Tak hanya Siti Hamsah saja, Iriana Joko Widodo juga terlihat menggunakan baju kurung khas Melayu. Namun, sentuhan khas Indonesia semakin mempercantik penampilannya. Iriana Joko Widodo mengenakan baju bernuansa merah yang dipadukan dengan selendang bercorak batik.

Anting serta kalung sederhana juga terlihat digunakan untuk mempermanis tampilannya tersebut. Penampilan Iriana Joko Wododo terlihat semakin anggun dengan tatanan rambut sanggul minimalis yang semakin membuat wajahnya terlihat ayu.

3 dari 3 halaman

Kompak Berbaju Kurung, Ini Gaya Iriana Jokowi dan Siti Hamsah Mohamad Ali

Selama pertemuan yang berlangsung di Istana Bogor, Siti Hamsah dan Iriana Joko Widodo terlihat sangat akrab, bahkan keduanya beberapa kali tertangkap kamera bergandengan bersama. Gesture yang terlihat dari keduanya menggambarkan keakraban alami yang terjadi diantara ke dua ibu negara ini.

Â