Liputan6.com, Jakarta Anda mungkin juga pernah mengalaminya, bangun kesiangan dan tidak memiliki banyak waktu untuk bersiap- siap, benar? Faktanya, banyak orang mengalami hal yang sama setiap harinya.
Namun, sekarang Anda tidak perlu khawatir lagi. Dilansir dari aol.com, Senin (12/8/2018), berikut ini adalah beberapa tips kecantikan super praktis yang bisa Anda lakukan saat bangun kesiangan.
Baca Juga
1. Menata rambut di malam sebelumnya dan gunakan dry shampoo untuk menyegarkan
Advertisement
Keramas sebelum tidur di malam hari dapat menghemat waktu Anda di pagi harinya, namun jangan sampai Anda tidur dengan keadaan rambut yang basah. Setelah keramas, Anda juga harus menatanya, agar keesokan paginya, rambut hanya perlu diberi sentuhan sedikit dry shampoo.
2. Mengaplikasikan pelembap sebelum tidur untuk kulit yang kenyal
Anda bisa menghindari kulit kering yang kusam dengan mengaplikasikan pelembap sebelum tidur di malam hari. Cara ini akan memberi kulit Anda kekenyalan di pagi harinya, membuat tampilan yang tetap segar, walaupun bangun kesiangan.
Â
Tips kecantikan super praktis ketika bangun kesiangan
3. Mengatur penyimpanan makeup
Mencari-cari produk makeup tertentu bisa membuang-buang waktu Anda yang bangun kesiangan, benar? Mulai saat ini Anda harus mulai mengatur penyimpanan makeup agar mudah ditemukan ketika akan digunakan.
4. Menggunakan CC cream
CC cream dapat menyembunyikan, melembapkan, dan melindungi kulit wajah, sehingga Anda bisa melewatkan langkah pelembap, SPF, foundation, dan concealer untuk menghemat waktu di pagi hari, terutama saat bangun kesiangan.
Advertisement
5. Langsung mengaplikasikan maskara atau mencoba ekstensi
Bagaimanapun Anda ingin mengpalikasikan eyeshadow atau eyeliner, namun ketika bangun kesiangan dan tidak memiliki banyak waktu, langsung aplikasikan maskara sebagai cara tercepat untuk menghidupkan tampilan mata. Atau Anda bisa mencoba ekstensi bulu mata untuk lebih menghemat waktu lagi.
6. Bawa lipstik di tas
Jika Anda kehabisan waktu, gunakan lipstik di perjalanan bisa menghemat waktu. Lipstik adalah salah satu barang yang harus Anda simpan di dalam tas dan dibawa kemanapun, setuju?