Liputan6.com, Bangkok: Ribuan orang berunjuk rasa di depan Kedutaan Besar Inggris di Bangkok, Thailand, Selasa (19/8). Mereka menuntut ekstradisi mantan Perdana Menteri Thailand Thaksin Shinawatra dan istrinya. Keduanya buron saat menghadapi tuntutan kriminal di pengadilan.
Thaksin sendiri saat ini masih memegang paspor diplomatik dan belum mendapatkan suaka ataupun perlakuan khusus di Inggris. Mahkamah Agung memutuskan proses peradilan atas Thaksin dan istrinya bisa berlanjut tanpa kehadiran keduanya.
Rusia-Georgia Bertukar TawananIgoeti: Rusia dan Georgia memulai pertukaran tawanan perang. Langkah ini diharapkan bisa mengurangi ketegangan antara keduanya sekaligus mempercepat penarikan mundur pasukan Rusia dari Georgia. Pada hari pertama masing-masing pihak melepaskan dua orang. Dalam kesepakatan disebutkan Rusia akan melepaskan 15 tawanan, sementara Georgia akan membebaskan lima orang.
Advertisement
Khost: Enam milisi tewas saat berusaha menyerang pangkalan militer NATO di Afghanistan Tenggara. Mereka tewas dengan cara meledakkan diri setelah posisinya terkepung pasukan Amerika Serikat kemarin malam. Milisi telah menghujani pangkalan tersebut dengan tembakan roket.
Kecelakaan Bus di Inggris, Satu TewasAlton: Satu orang tewas dan lebih dari 60 lainnya cedera saat sebuah bus tergelincir di sebuah desa di Inggris Tengah. Polisi menyatakan kecelakaan akibat bus mengalami rem blong. Penumpang bus adalah wisatawan asing yang berasal dari Lithuania, Polandia, Latvia, dan Afrika Selatan. Bus tersebut sedang menuju ke tempat wisata menara Alton.(IAN)
Error loading player:
No playable sources found