Sukses

Ditemukan! Gerumbul 100 Jamur Putih

Di China, tepatnya di Kota Puxiong, Provinsi Yunan ditemukanlah gerumbul jamur berukuran tak biasa itu.

Liputan6.com, Yunan - Di China, tepatnya di Kota Puxiong, Provinsi Yunan ditemukan gerumbul jamur berukuran tak biasa. Diameternya jauh lebih lebar daripada televisi pada umumnya, yakni 36 inci atau 91,4 cm.

Menariknya, jamur jenis gargantuan fungus yang ditemukan oleh warga Puxiong pada Juli 2013, berupa gerumbul putih berjumlah 100 buah.

Jamur ini kemudian diukur. Beratnya pun cukup besar, yakni 15 kg. Warga lain yang datang untuk menonton, menyarankan si penemu untuk mendaftarkannya ke Guinness World Records.

"Aku rasa jamur ini dapat masuk Guinness World Records," saran pengunjung tersebut.

Namun tak diketahui apakah si pemilik mengajukan ke rekor dunia itu atau tidak. (Tnt)

  • Negara dengan penduduk terbanyak di seluruh dunia. Negara ini telah berganti nama menjadi Republik Rakyat Tiongkok.
    Negara dengan penduduk terbanyak di seluruh dunia. Negara ini telah berganti nama menjadi Republik Rakyat Tiongkok.

    China

  • Jamur