Sukses

Treadmill yang Bikin Lari Serasa Berpetualang

Treadmill yang satu ini akan membuat olahraga lari Anda serasa seperti berpetualang.

Liputan6.com, London- Bosan lari di treadmill dengan pemandangan yang monoton namun Anda enggan lari di luar ruangan? Treadmill yang satu ini akan membuat olahraga lari Anda serasa seperti berpetualang.

Dilansir melalui Standard, sebuah layar iMax dengan diameter kurang lebih 152 cm bisa dipasang di gym untuk membuat Anda seolah-olah berlari di alam, luar ruangan. Bukan hanya itu, layar ini juga bisa disetel untuk Anda yang ingin berlari di cuaca yang Anda inginkan entah itu musim semi atau panas. Bahkan, Anda juga bisa memilih rute perjalanan yang luar biasa, seperti rute 66 yang mengajak Anda berlari ke hutan pinus Humphreys Peak Pine Forest atau rute 51 yang mengajak Anda berpetualang bersama UFO dan alien yang mengejar Anda hingga matahari terbit, dan masih banyak lagi.

Saat ini layar iMax baru bisa dicoba di Jubilee Hall Gym di Covent Garden, London. (Fit/Igw)