Sukses

Takut laut? Berenang Saja di Kolam Selancar Buatan di Dubai Ini

Suatu kolam selancar dibuat untuk menjadi bagian tempat wisata di Dubai.

Liputan6.com, Jakarta Suatu kolam selancar dibuat untuk menjadi bagian tempat wisata di Dubai. Video yang diunggah oleh John Mackay ke YouTube ini menayangkan pengalaman Dean Gough, Leon Bennett dan Luke Cunningham ketika menjajal kolam selancar ombak yang yang menjadi bagian dari tempat wisata Wadi Adventure di Al Ain.

Dalam situs web resmi tempat wisata itu, disebutkan bahwa Wadi Adventure merupakan tempat arung jeram, kayak, dan selancar di air tawar pertama di Timur Tengah.

Wadi Adventure menyediakan sejumlah petualangan bagi para pengunjung melalui beragam kegiatan. Di sana tersedia juga tempat siding dan toko cinderamata.

Tempat petualangan itu terletak di kaki Jebel Hafeet di dekat padang rumput Mubazarrah. Kota Al Ain sendiri dikenal sebagai “kota taman” dan merupakan tempat lahirnya para pemimpin paling berpengaruh di Uni Emirat Arab.

Wadi Adventure merupakan antak perusahaan Tamouh dan menjadi salah satu dari 60 perusahaan milik UAE Royal Group UAE. (Alx/Liz)

Video Terkini