Sukses

Istri Gila Belanja Online, Suami Tidur dengan Orang-orangan Sawah

Sang istri menghabiskan uang untuk belanja online, sehingga suaminya tidur di pipa dengan orang-orangan sawah.

Liputan6.com, Guangdong - Seorang pria di Provinsi Guangdong, China, memutuskan tidur di luar rumah setelah mengetahui istrinya telah menghabiskan uang gajinya selama dua bulan bekerja sebagai juru masak.

"Sang istri berbelanja di dunia maya pada saat tengah malam dan menghabiskan uang sekitar 10.000 RMB (atau setara sekitar Rp 20 juta). Padahal gaji suaminya hanya sebesar 4.500 RMB (sekitar Rp 8,9 juta) per bulannya," tulis shanghaiist.com, Selasa (26/5/2015).

Mengetahui kelakuan istrinya yang kalap belanja online, pria tersebut merasa stres. Dia pergi dari rumah, meminum alkohol, dan akhirnya menemukan sebuah pipa beton yang nyaman untuk bermalam.

NetEase melaporkan, pria itu juga sempat menemukan orang-orangan sawah yang dapat membuatnya tetap hangat selama tidur dengan udara malam yang dingin.

Esok harinya, seorang pekerja konstruksi Foshan menemukan sesuatu yang tak biasa didapat sehari-hari. Dia melihat seorang pria tidur di dalam pipa beton raksasa, tengah memeluk dengan penuh kasih orang-orangan sawah yang mengenakan pakaian perempuan.

Setelah mengambil beberapa foto si pria, pekerja itu kemudian membangunkan pria malang tersebut.

Setelah terbangun, pria tersebut membuat pengakuan jujur kepada si pekerja konstruksi. "Memeluk orang-orangan sawah lebih hangat daripada memeluk istri saya." (Dsu/Ans)

Video Terkini