Sukses

'Manusia Lumba-lumba' Berenang Nonstop

Berenang lebih dari 15 meter, mahasiswa ini terus melaju tanpa mengambil nafas sedikit pun. Lihat saja dalam video berikut ini.

Liputan6.com, New York - Seorang mahasiswa memenangi lomba renang 50 meter, namun kemenangannya tak diakui. Setelah diselidiki, ternyata akibat ulah pesertanya yang berenang nonstop menuju lintasan.

Segera sesudah masuk ke dalam air, pemuda bernama Hill Taylor terus berenang ke ujung lintasannya. Tak sedikit pun terlihat ia muncul untuk mengambil nafas.

Sejumlah sumber menyebutkan bahwa mahasiswa itu memang terkenal sebagai "Manusia Lumba-lumba". Berikut ini rekaman saat Taylor berenang ke ujung lintasan tanpa mengambil napas.

Menurut komentar setelah videonya diunggah ke YouTube, disebutkan adanya peraturan FINA (Federation Internationale de Natation atau International Swimming Federation) -- perserikatan renang internasional yang melarang berenang nonstop lebih dari 15 meter tanpa mengambil nafas.

Situs Telegraph memberitakan, catatan waktu kemenangannya Taylor tidak diakui karena melanggar ketentuan FINA itu.

Pertandingan itu merupakan kompetisi universitas untuk gaya punggung 50 meter. Mahasiswa University of Texas tersebut menempuhnya dalam waktu 23,1 detik.

Bayangkan bagaimana rasanya berenang di dalam air selama 23,1 detik tanpa mengambil nafas.

(Alx/Tnt)

Video Terkini