Liputan6.com, Emsworth Sebuah video lawas menampilkan produk pendukung liburan yang menarik. Video unggahan British Pathé ini menampilkan tayangan iklan karavan lipat keluaran tahun 1959. Selama penyimpanan dan perjalanan ke tempat liburan, karavan itu dapat dilipat menjadi sebongkah kotak peralatan ringkas yang bahkan dapat diderek oleh sebuah skuter!
Menurut keterangan dalam video itu, karavan ini berukuran panjang 198 sentimeter, lebar 145 sentimeter, dan tinggi 198 sentimeter dan dapat diisi oleh 2 orang dewasa ditambah dengan 1 orang anak.
Baca Juga
Dari MessyNessy disebutkan bahwa karavan lipat buatan Portaplas di Emsworth di kawasan Hampshire, Inggris, ini dulunya dijual dengan harga 268 poundsterling (lebih dari 5,6 juta rupiah) yang setara dengan lebih dari 4.000 poundsterling (hampir 84 juta rupiah) menurut nilai uang sekarang. Karavan mungil bernama Mini-Motel yang dirancang oleh Brian James dan Ron Nugent ini kemudian diperbaharui dengan model yang lebih besar, Portafold.
Advertisement
Ternyata masih ada yang menjualnya di situs lelang eBay dengan harga pembukaan hanya 0,99 poundsterling (setara dengan 20 ribu rupiah), tentu saja dalam keadaan usang. Namun demikian, sudah ada pemilik Portafold 1973 yang memperbaiki karavan lipat miliknya hingga tampak seperti baru.