Liputan6.com, Rumania - Seni memang tidak ada batasannya. Para seniman pun memiliki banyak cara untuk menghasilkan karya yang sangat indah.
Bahan yang digunakan pun tidak hanya pensil. Berbagai macam benda yang ada pun bisa dimanfaatkan, seperti yang dilakukan oleh seniman satu ini.
Adalah Dan Cretu, seorang seniman asal Rumania yang lebih memilih untuk membuat karya seni dari buah dan sayuran, dibandingkan dengan menggunakan pensil. Dengan kemampuan yang dimilikinya, ia mengubah bahan makanan menjadi sebuah karya seni anatomi tubuh manusia.
Dilansir dari Bored Panda, berbagai macam buah dan sayuran yang digunakannya berupa melon, semangka, kentang, terong, serta timun. Bahan-bahan itu kemudian dipotong ratusan dan disusun sesuai rencana. Keren!
(Frederica/Tnt)