Sukses

Setya Novanto-Fadli Zon di Kampanye Donald Trump Disorot Dunia

Tak hanya di Indonesia. Kemunculan 2 tokoh dalam kampanye Donald Trump juga mendapat sorotan dari banyak media asing.

Liputan6.com, New York - Kemunculan Ketua DPR RI Setya Novanto dan Wakil Ketua DPR Fadli Zon dalam rangkaian kampanye Donald Trump menjadi perhatian publik. Tak hanya di Indonesia. Kemunculan 2 tokoh tersebut juga mendapat sorotan dari banyak media asing.

Begini latar belakangnya: Trump mengadakan konferensi pers di Trump Tower di Kota New York. Konglomerat real estate itu meneguhkan niatnya sebagai calon presiden dari Partai Republik.

"Jalan terbaik bagi Partai Republik adalah jika saya memenangkan nominasi dan bertarung langsung dengan siapapun calon dari Demokrat," kata dia, seperti dikutip dari CBS News, Jumat (4/9/2015).

Trump menandatangani pernyataan bahwa ia tak akan maju sebagai calon pihak ketiga. Sejumlah pihak mengkhawatirkan, jika itu terjadi, pria nyentrik itu justru akan memuluskan jalan bagi calon Demokrat untuk melenggang ke Gedung Putih.

Dalam konferensi persnya, Trump menyinggung saingannya dari Partai Republik Jeb Bush. Ia juga berkomentar soal Kanye West yang baru-baru ini mendeklarasikan diri maju sebagai calon presiden pada 2020.

Setya Novanto dan Fadli Zon di kampanye bakal calon presiden AS, Donald Trump. (Reuters)

 

Dan, pada akhir konferensi persnya, Donald Trump memperkenalkan Ketua DPR RI, Setya Novanto. "Apakah orang Indonesia menyukai saya?" tanya dia pada politisi Golkar itu.

Aksi Trump memperkenalkan Setya Novanto menjadi sorotan media asing. "Di akhir konferensi pers, tanpa alasan jelas, Trump memperkenalkan Ketua DPR RI Setya Novanto," demikian ditulis situs  CBS News.

Situs The Guardian juga memberitakan soal kejadian itu. "Dia berbalik dan merangkul seorang pria yang mengenakan jas hitam.

"Seperti yang Anda tahu, ini adalah Ketua DPR Indonesia," kata Trump, seperti ditulis Guardian. "Trump lantas memandang orang itu, yang maksud kehadirannya dalam acara itu tak jelas, dan bertanya: 'Apakah orang Indonesia menyukai saya?'."

 

Setya Novanto berfoto bersama Donald Trump. (Social Media)

Kabar serupa juga diberitakan media dunia. Japan Times, Malaysia Insider, South China Morning Post, Las Vegas Review Journal, USA Today. Situs Livingston Daily mengunggah video berjudul, "Trump: One more thing, do they like me in Indonesia?"

Sementara, situs Newsweek dalam akhir artikelnya menuliskan, "Pada akhir konferensi pers, Trump memperkenalkan Ketua DPR Indonesia. Tak jelas mengapa ia (Setya Novanto) bisa ada di sana."

Dan situs media berpengaruh AS, Washington Post menyebut perkenalan Setya Novanto oleh Donald Trump sebagai, 'And there was unexpected spectacle'. Sebuah kejadian tak terduga... (Ein/Bob)