Sukses

Jika Diintip, Baju Ini Bisa Bergerak

Baju ini merespon pandangan orang yang melihat layaknya makhluk hidup. Wow!

Liputan6.com, Jakarta Seseorang bisa menjadi pusat perhatian karena penampilannya. Ketika menjadi pusat perhatian, beberapa orang ada yang menyadarinya, sebagian lainnya tidak. Kini, dengan teknologi yang berkembang, Anda bisa mengetahui siapa yang mengintip penampilan Anda.

Dilansir dari Daily Mail, Kamis 1 Oktober 2015, seorang desainer bernama Behnaz Farahi berhasil menggabungkan dunia fashion dengan teknologi sehingga menghasilkan sebuah baju canggih.

Farahi mengaplikasikan teknologi dalam pakaian rancangannya yang diberi nama 'Caress of the Gaze'. Baju ini dibuat dari mesin cetak 3 dimensi ditambah kamera tersembunyi beserta dinamo kecil didalamnya. Kamera tersebut dilengkapi dengan sensor pendeteksi digerakkan dinamo sehingga mampu melacak siapa yang mengintip Anda.

Anda bisa mengetahui siapa yang mengintip penampilan Anda.

Dengan perangkat tersebut, baju akan terlihat seperti makhluk hidup ketika dipandangi seseorang. Gerakan baju tersebut melebar dan mengkerut ditentukan oleh siapa dan dari mana baju itu dilihat.

Hasil lacak oleh kamera bisa mengetahui jenis kelamin, sehingga apabila diperhatikan laki-laki, pakaian tersebut akan mengecil dan membentuk curva tubuh. Tidak hanya itu, motif yang dimiliki baju ini akan berubah seiring arah datang perhatian mata-mata yang mengintip Anda.

Fahri mengatakan, “Bagaimana bila baju kita bisa mengenali dan merespon pandangan orang yang melihat? Ini adalah hasil teknologi 3D yang bisa dipakai dan merespon pandangan orang yang melihat layaknya makhluk hidup." (Dsu/Rcy)

Video Terkini