Sukses

Makhluk Misterius Campuran Buaya dan Kerbau Ditemukan di Thailand

Makhluk aneh itu memiliki perawakan gelap, kulitnya bersisik seperti reptil dan kepala berbentuk buaya. Apakah itu?

Liputan6.com, Bangkok - Penampakan makhluk misterius hibrida antara buaya dan kerbau membuat warga desa terpencil di Thailand heboh sekaligus ketakutan.

Seperti dikutip dari Daily Mail, Selasa (10/6/2015), makhluk aneh itu memiliki perawakan gelap, kulit bersisik seperti reptil dan kepalanya menyerupai moncong buaya -- meskipun ia lahir dari induk kerbau.

"Hewan itu muncul di High Rock, Wanghin di Thailand, dan lahir dari seekor induk kerbau," tulis situs lokal Rath.

Padahal sebelumnya si induk kerbau melahirkan anak-anak yang sangat sehat.

Cuplikan rekaman penampakan makhluk itu pun beredar cepat di dunia maya dengan cepat. Dalam tayangan tersebut, ditunjukan penampakan binatang hibrida itu di atas meja. Sementara di sekelilingnya warga berkerumunan, sementara lainnya menyalakan lilin dan dupa.

Makhluk aneh dan misterius di Thailand. (thairath.co.th)

Sejauh ini belum diketahui persis bagaimana makhluk itu memiliki sisik dan moncong panjang mirip buaya.

Semuanya masih menjadi misteri, meskipun penduduk desa berharap kemunculan binatang itu akan membawa keberuntungan bagi mereka.

Sebelumnya, hewan langka hibrida juga pernah terlahir ke dunia. Hewan berbulu hitam keriting itu merupakan perpaduan antara kambing dan domba.

Geep, hewan perpaduan domba dan kambing. (Irish Farmers Journal)

Dilansir dari BBC edisi  6 Maret 2014, hewan unik ini lahir di sebuah peternakan di Republik Irlandia. Binatang berbulu ini dijuluki Geep, perpaduan dari kata Goat (kambing) dan Sheep (domba).

Geep lahir di peternakan Paddy Murphy di County Kildare.

(Tnt/Ein)

 

Video Terkini