Liputan6.com, Wakayama - Siapa bilang pegulat sumo hanya mampu bertanding olahraga hanya mengandalkan kekuatan dan ukuran tubuh. Ternyata mereka bisa juga berkompetisi mengandalkan kecepatan berlari.
Mengutip Huffington Post, Sabtu (24/12/2015), ditayangkan video rekaman dari aku Twitter milik Masakatsu Ishiura ketika ia sedang berwisata ke Wakayama, Jepang. Ia sendiri seorang pelaku olahraga kelas berat tersebut.
Baca Juga
Menurut terjemahan penjelasan video itu, para peserta lomba lari kelas berat itu adalah Kento Amakaze, Tatsuaki Kaiho dan Kanata Takatenshu yang memang pegulat sumo handal.
Advertisement
Ukuran tubuh yang besar memang memberikan keuntungan terhadap lawan di atas panggung sumo, tapi belum tentu demikian halnya di lintasan lari.
Dalam tayangan ini terlihat bahwa mereka berlari berdekatan sehingga tidak terlalu mudah menentukan pemenangnya, tapi dari tarian kemenangan di akhir lintasan, tampaknya Tatsuaki Kaiho keluar sebagai pemenang. Selamat, ya!
Berikut ini rekaman aksi mereka saat lomba lari:
(Alx/Tnt)