Liputan6.com, Brookhaven - Perusakan dilakukan oleh seorang warga Atlanta di sebuah restoran. Aksi kekerasan tersebut dilakukan lantaran harga sebuah sajian yang telah dinaikkan.
Pria bernama Mitchell Harris Feinberg (39) ditangkap polisi Minggu pagi lalu (25 Oktober 2015) setelah menghancurkan pintu depan Waffle House di kota Brookhaven, Georgia.
Menurut Huffington Post via stasiun WSBTV, alasan emosi pria tersebut meledak diakibatkan hal yang sepele-- ia lepas kendali dan marah karena pihak restoran menaikkan harga sausage biscuit sebesar 50 sen-- dari Us$ 1.
Advertisement
Menurut Atlanta Journal-Constitution, pelayan restoran menghubungi pihak berwajib ketika pria melihat tagihan dengan kenaikan 50 sen-- ia kemudian mencak-mencak karena “orang lain menagihnya 1 dollar untuk makanan hidangan itu hari sebelumnya.”
Melalui rekaman video memperlihatkan bahwa tersangka bangkit dari tempat duduk di pojok, melempar tagihannya ke lantai dan menendang pintu depan restoran sambil meninggalkan lokasi. Amarahanya membuat pintu kaca pecah-- namun ia berhasil ditangkap di kompleks apartemen dekat tempat kejadian.
Menurut laporan polisi, tersangka mengaku tidak bermaksud menendang pintu sedemikian keras. Ia menendang karena tidak ingin membuka pintu yang berminyak itu dengan tangannya.
Akibat ulahnya, Mitchell harus mendekam di penjara DeKalb County dengan dakwaan tidak tertib di muka umum dan perusakan. Hingga kini ia berada dalam tahanan dengan uang jaminan sebesar Rp 34 juta. (Alx/Rcy)