Sukses

Geger Bubuk Putih Virus Anthrax di Masjid Belgia

Menurut keterangan saksi mata, belasan kendaraan darurat termasuk polisi berbaris di luar di Islamic Centre and Culture of Belgium.

Liputan6.com, Brussels - Penemuan 10 amplop berisi bubuk putih di Masjid Agung Brussels di Belgia membuat geger para pengujung. Evakuasi massal pun dilakukan mendadak karena khawatir itu adalah virus anthrax.

"Bubuk putih mencurigakan itu ditemukan dalam amplop di masjid," tulis media lokal seperti dikutip dari Daily Mail, Jumat (27/11/2015).

Tim pemadam kebakaran dan unit dekontaminasi pun berdatangan ke masjid besar di Brussels dekat markas Uni Eropa itu. Setidaknya 11 orang telah dikirim ke unit dekontaminasi untuk menjalani tes terinfeksi penyakit mematikan itu. 

Menurut keterangan saksi mata, belasan kendaraan darurat termasuk polisi berbaris di luar Islamic Centre and Culture of Belgium.

"Kami telah menerima telepon dari masjid yang mengatakan ada orang menemukan bubuk diduga virus anthrax," kata seorang juru bicara Pemadam Kebakaran.

Sejak teror Paris pada 13 November, masjid-masjid di Belgia dilaporkan kerap mendapat ancaman teror.

Sejauh ini kepolisian Belgia masih memburu salah satu buron teror Paris, Salah Abdeslam dan sopirnya Mohammed Abrini. Mereka diduga kuat tengah bersembunyi di negeri tersebut.

Tak berapa lama kemudian, bubuk putih mencurigakan itu dinyatakan bukan virus berbahaya.

"Itu hanya tepung," ucap wakil Pemadam Kebakaran dan Pelayanan Medis Darurat Brussels kepada CNN.

(Tnt/Rie)*