Sukses

Unik, Situs Perjodohan bagi Penggemar Disney

Sulit menemukan jodoh sesuai kriterianya. Seorang pria terobsesi dengan Disney membuat situs perjodohan bagi penggemar Disney.

Liputan6.com, Culver City - Merujuk kepada pengalaman pahitnya sendiri dalam urusan jodoh, seorang pria lajang penggemar Disney membuat situs perjodohan bagi para penggemar Disney.

Dikutip dari LA MagazineJumat (4/12/2015), Dave Tavres, warga Culver City di California, mengatakan ia meluncurkan situs MouseMingle.com, Rabu lalu, dengan harapan membantu para penggemar Disney untuk menemukan 'keajaiban dalam hubungan mereka'.

Menurut pria yang mengaku sebagai seorang geek ini, “Kencan dengan orang yang memiliki kecintaan yang sama menjadi lebih lazim sekarang ini. Seperti situs kencan untuk pencinta mariyuana dan JDate yang khusus untuk orang Yahudi-- dan pertama kali aku melihat Farmers Only. Aku kira itu sekadar guyonan acara Satruday Night Live.”

Kisah romantis Aladdin ala Disney. (Sumber thestar.com)

Menurut Tavres, para pengguna dapat menelusuri profil dan foto-foto tanpa biaya, tapi dikenakan biaya US$ 12.55 senilai hampir Rp 168 ribu untuk mengirim pesan. Sementara angka 55 sen merujuk kepada tahun berdirinya Disneyland pada 1955.

Para pengguna situs itu akan ditanyakan terkait lagu-lagu Disney kesukaan mereka, kebiasaan mereka berbelanja perihal Disney dan 'tingkat pengetahuan Disney' mereka untuk membantu dalam menemukan pasangan sesuai kriteria mereka.

Tavers yang pernah tinggal di Anaheim pernah bekerja di Disneyland Railroad. Ilham ini didapatkanya dari kesulitannya sendiri untuk menemukan dambaan hatinya.

“Aku bukan jenis pria yang berpapasan dengan para wanita di taman dan mendadak merayu, 'Hai, aku masih lajang'. Aku melihat ada kesulitan untuk menemukan wanita yang memiliki ketertarikan yang sama terhadap Disney seperti aku,” katanya. (*)