Liputan6.com, Illinois - Ini adalah detik-detik ketika seorang wanita dihentikan polisi karena mengangkut pohon setinggi 4,5 meter pada bagian kap mesin mobil.
Keanehan itu diketahui oleh seorang petugas saat kedua mobil berpapasan, dengan kantung udara keamanan pada setir sudah mengembang.
Dilansir dari Express.co.uk, Kamis (10/3/2016), belakangan diketahui kendaraan tersebut milik seorang wanita berusia 54 tahun bernama Maryann Christy.
Advertisement
Mengendarai mobil jenisLincoln 2004 menuju Chicago, wanita tersebut mengklaim ia menabrak sebuah pohon tapi tidak ingat di mana kecelakaan terjadi.
Baca Juga
Polisi mengatakan mereka telah menahan wanita ceroboh itu karena mengemudi di bawah pengaruh alkohol. Petugas juga mengetahui Christy mabuk dari aroma minuman keras menyengat, selain itu ia gagal melakukan tes kesadaran.
Rekaman yang diambil melalui kamera dasbor mobil patroli ini telah merebak di dunia maya dan telah mendapatkan perhatian khusus dari kepolisian.
"Satu lagi alasan untuk tidak minum sambil berkendara," tertulis melalui akun resmi kepolisian Illinois.
Postingan terhadap rekaman tersebut hingga kini telah dibagikan lebih dari 20.000 ketika merebak di dunia maya bulan lalu.
Melalui postingan itu, petugas juga mengatakan," setelah meminta pengemudi untuk menepi, petugas juga mengetahui kantung udara keamanan mobil sudah mengembang akibat bertabrakan dengan pohon."
Â
Â