Sukses

Australia Rangkul Indonesia Tingkatkan Kalitas Industri Ternak

Livestock Export Program Expo diselenggarakan pada tanggal 6-7 April 2016 di Hotel Atria Gading Serpong, Tangerang.

Liputan6.com, Jakarta - Upaya untuk mempererat hubungan bilateral antara Indonesia dan Australia terus dilakukan. Hal tersebut terbukti melalui bentuk kerjasama di berbagai macam bidang. Salah satu sektor yang menjadi sorotan utama adalah industri ternak.

Australia sudah sejak lama menjadi negara sahabat pengekspor ternak untuk Indonesia. Dengan jumlah hewan ternak yang dibutuhkan Indonesia dianggap relatif tinggi, Australia berperan sebagai  pemasok untuk memenuhi kebutuhan tersebut.

Selain hubungan semakin erat, keuntungan pun berskala besar pun dapat diraup melalui kerjasama dalam sektor tersebut. Karena itu, industri ternak dinilai sangat penting.


Lingkup kerjasama di bidang ini pun diperluas dengan tidak hanya hewan ternak saja yang dijual, namun juga perkakas untuk memotong hewan dan produk kesehatan ternak. Jadi, tidak hanya perihal ekspor, Australia juga bersikeras untuk membantu Indonesia memperbaiki kualitas industri ternaknya dengan produk bermutu sehingga suatu hari bisa mandiri dalam bidang tersebut.

“Hubungan Indonesia dan Australia sangat baik di bidang ini dan membuahkan hasil,” Duta Besar Australia untuk Indonesia, Paul Grigson mengatakan disela perhelatan Livestock Export Program (LEP) EXPO kedua di Hotel Atria Gading Serpong, Rabu Sore, 6 April 2016.

Acara livestock Expo yang diselenggarakan pada tanggal 6-7 April 2016 ini adalah penindaklanjutan pameran yang dilaksanakan secara sukses tahun lalu. Dalam acara tersebut, sebanyak 23 peserta pameran dari Negeri Kangguru digiring ke Indonesia oleh pihak Livecorp Meat and Livestock Australia untuk menunjukkan kebolehan produk mereka terkait industri ternak.

Jadi, tidak hanya digelar untuk mendekatkan kedua negara dari segi diplomatis saja, Expo ini juga merupakan ranah bagi para pelaku bisnis dari kedua negara di bidang tersebut untuk berinteraksi lebih aktif antara satu sama lain.
Salah satu perusahaan perkakas pemotong daging dari Australia, Jarvis
Selain itu, tujuan dari acara ini adalah untuk memungkinkan industri ternak di Indonesia mendapatkan pemahaman yang lebih baik dari produk dan layanan yang tersedia bagi mereka sehingga memungkinkan untuk pilihan yang lebih tepat untuk meningkatkan kesejahteraan hewan dan efisiensi rantai pasokan dalam sistem produksi masing-masing.

Livestock Export Program (LEP) Expo 2016 juga meliputi acara lainnya seperti seminar pembiakan ternak, kompetisi penggemukan sapi kebiri dan juga pengalaman mencoba memasak dan mencicipi daging ala Australia bersama dengan Dubes Grigson.