Sukses

Top 3: Lubang Tempat Pemilik Motel Intip Tamu Terkuak

Berikut adalah 3 artikel yang membuat pembaca kanal Global paling penasaran.

Liputan6.com, Jakarta - Seorang mantan pemilik motel di negara bagian Colorado, AS, mengaku mengintip para tamunya selama 29 tahun demi keperluan "penelitian".

Pemilik motel itu menyaksikan para tamunya melakukan hubungan intim, bersitegang, ataupun ke toilet. Dan ia mencatat kejadian-kejadian yang disaksikannya selama 29 tahun.

Artikel lubang rahasia tempat pemilik motel mengintip tamunya paling membuat penasaran pembaca Liputan6.com kanal Global edisi Minggu (10/4/2016).

Dua artikel lain yang menyedot perhatian pembaca adalah perempuan diduga WNI tewas dibunuh pria bekas jaringan Bali Nine dan 3 pria terdampar selamat berkat tulisan 'Help'.

Berikut Top 3 Global selengkapnya...

1.Terungkap, 'Lubang Rahasia' Pemilik Motel Intip Tamu Bercinta

Gerbang Manor House Hotel di kota Aurora pada Februari 2011 (Foto: adoverboy2 via Google Maps dan streetview Google Maps).

Ketika seseorang menyewa kamar di sebuah hotel atau tempat penginapan lain, tentu saja ia mengharapkan privasi ketika sedang berada di kamarnya. Apakah yakin selalu begitu? Bagaimana kalau ada yang mengintip?

Dikutip dari Independent pada Sabtu, 9 April 2016, seorang mantan pemilik motel di negara bagian Colorado, AS, mengaku mengintip para tamunya selama 29 tahun demi keperluan "penelitian".

Selengkapnya...

2. Perempuan Diduga WNI Tewas Dibunuh Pria Bekas Jaringan Bali Nine

Perempuan Diduga WNI Tewas Dibunuh Pria Bekas Jaringan Bali Nine (Seven News)

Genangan darah, kartu ATM bank yang patah, dan sepasang sepatu wanita mengungkap kematian misterius seorang perempuan di Sydney kota bagian barat, Australia.

Seorang pria telah ditahan atas pembunuhan wanita yang diketahui berkewarganegaraan Indonesia. Polisi menangkap pria tersebut saat ia tengah berada di samping perempuan malang itu pada Kamis, 7 April 2016. Jasadnya mengapung di Pantai Cabarita tak jauh dari dermaga.

Selengkapnya...

3. Berkat Tulisan 'Help' dari Daun, 3 Pria Terdampar Diselamatkan

Tulisan 'Help' yang menyelamatkan 3 pria terdampar di utara Papua Nugini. (ABC7News)

Tiga pria yang hilang selama tiga hari ini diselamatkan dari sebuah pulau terpencil Pasifik, berkat tulisan dari daun pohon palem. Sebuah pesawat Angkatan Udara Amerika Serikat (AS) yang tengah melintasi wilayah tersebut melihat mereka tengah melambai-lambai di pinggir pantai.

Menurut pihak berwenang, terdapat kata 'HELP' yang disusun menggunakan daun palem di pantai.

Ketiganya diketahui menghilang setelah anggota keluarga si pria melapor pada Selasa 5 April.

Selengkapnya...

Video Terkini