Sukses

Dulu Gemuk Sekarang Ramping, Bagaimana Wanita Ini Melakukannya?

Seorang perempuan obesitas kini memiliki tubuh idaman setiap wanita. Ia berhasil melakukan itu dengan mengurangi satu bahan makanan.

Liputan6.com, Glasgow - Seorang ibu berhasil menurunkan berat badannya hingga 50 kilogram, setengah dari beban sebelumnya.

Sebelumnya, Donna Docherty asal Glasglow, Skotlandia hampir setiap hari mengonsumsi makanan siap saji dan enam kaleng Coca Cola, membuatnya mengalami obesitas hingga 101 kilogram.

Namun, kini ia telah menurunkan berat badannya hingga 44 kilogram dan memiliki bentuk tubuh idaman para wanita dengan berat 49 kilogram. Bagaimana ia melakukannya?

Mantan pecandu makanan siap saji itu senang sekali mengonsumsi makanan khas Inggris Fish & Chips -- ikan dan kentang goreng -- selama masa remaja dan usia 20-an, dan sejak itu sudah terbiasa hidup dalam kondisi obesitas.

Docherty berhasil menurunkan berat badan ketika hendak menikah, ia kemudian melanjutkan dengan olahraga di gym. (dailymail)

Ikan dan kentang goreng serta hidangan berlemak lainnya menjadi makanan sehari-hari. Dan camilan seperti biskuit dan minuman Coca Cola menjadi pengisi waktu senggangnya.

"Waktu masih muda aku sering mengonsumsi ikan dan kentang goreng untuk makan siang bersama teman-teman, lalu dilanjutkan dengan makanan siap saji lainnya pada malam hari," kata dia.

Donna dan Kevin Docherty saat menikah pada tahun 2014. (dailymail)

"Selama usia 20-an aku hidup dengan camilan berkalori tinggi dan konsumsi makanan siap saji setiap hari, tanpa mencemaskan kesehatanku," lanjutnya.

Segala upaya diet gagal dilakukannya, meskipun begitu pada tahun 2011 ia berhasil menurunkan berat bada ketika melangsungkan pernikahannya bersama Kevin Docherty.

"Aku sudah tahu tentang bahaya gula sejak ayahku di diagnosa dengan diabetes lima tahun lalu, hal ini memberikan aku kemudahan untuk berhenti mengonsumsi gula dengan lebih mudah."

Dikutip dari Daily Mail, Senin (11/4/2016), setelah berhasil menurunkan berat badan 9,5 kilogram, pada tahun 2014 ia mulai berolahraga dengan pelatih pribadi dan melakukan lima sesi setiap minggunya.

"Aku mulai melakukan kardio dengan sungguh-sungguh dan angkat beban. Dan dalam setahun aku berhasil menurunkan 38 kilogram, dan tak kusangka bisa merasa dan tampil lebih baik dari sebelumnya."

Sebagai pengganti camilan, ia beralih ke makanan sehat, di antaranya biskuit berprotein tinggi.

Donna bersama anaknya, Caoimhe. (dailymail)

Kini wanita berusia 31 tahun itu hanya mengonsumsi bubur gandum atau roti bagel untuk sarapan, dan membuat makanan sendiri untuk siang dan malam.

"Ketika melihat foto-foto pernikahanku, aku tak percaya betapa bedanya diriku dan betapa besar dampaknya untuk berhenti mengonsumsi makanan-makanan manis.

Donna kini hidup sehat dan ia menyukai penampilan barunya. (dailymail)

"Sekarang aku membuat makanan sendiri dan tak pernah beli hidangan siap saji. Aku suka sekali makan bubur gandum, telur, dan makanan rumahan.

"Bagi siapa saja yang ingin melakukan perubahan, aku selalu mengatakan kepada mereka harus memiliki niat yang besar, dan itu tidak akan diperoleh dari siapapun."

"Hasilnya sungguh luar biasa, aku merasa lebih percaya diri dan suka dengan penampilan baruku. Hari-hari aku hidup dengan obesitas sudah berakhir!" tutupnya.

Video Terkini