Liputan6.com, New York - Demam Pokemon Go tengah melanda dunia. Permainan lawas besutan Nintendo ini sekarang hadir dalam bentuk aplikasi yang menggabungkan teknologi GPS sehingga pengguna diajak berjalan-jalan di dunia nyata untuk memburu para monster.
Dikutip dari BuzzFeed pada Kamis (14/7/2016), tempat-tempat yang harus dikunjungi —dikenal sebagai Poke Stop— beraneka ragam. Mulai dari kelab penari telanjang hingga gereja.
Advertisement
Baca Juga
Inilah 10 di antara tempat-tempat 'nyeleneh' yang menjadi Poke Stop:
1. Kelab penari telanjang
Pengguna Twitter dengan akun @gogogajman menemukan Poke Stop di sebuah kelab penari telanjang dan mempertanyakan batasan kepantasan usia permainan ini.
2. Kantor pusat harian Daily Mail
Pengguna Twitter dengan akun @ellenRstewart digiring ke Northcliffe House, kantor sebuah media Inggris yang berlokasi di Kensington, London.
3. Gereja Sains
Pengguna Twitter dengan akun @PezRadar dengan berguyon merasa lega akhirnya Gereja Sains ada gunanya.
4. Klub Motor
Pengguna Twitter dengan akun @braddybb melaporkan sebuah Poke Stop di markas Hells Angels Motorcycle Club di Waganui, Selandia Baru.
5. Kuburan
Pengguna Twitter dengan akun @pakistanyewest mendapat Poke Stop di kuburan seorang bernama Harry Meyer. Secara bercanda, ia mengungkapkan keinginan agar makamnya nanti menjadi Poke Stop.
6. Barak Tentara
Seorang pengguna Twitter mengunggah temuan Poke Stop di Singapura, yaitu di sebuah barak tentara di Sembawang. Tentu saja tidak setiap orang bisa masuk sembarangan ke fasilitas militer ini.
7. Ruang kebugaran Westboro Baptist Church
Ruang kebugaran dalam kompleks gedung gereja pun tidak luput menjadi Poke Stop.
8. Poke Stop
Poke Stop ini menjadi 'Poke Stop' bagi permainan. Ternyata memang ada Poke Stop dalam dunia nyata. Kebetulan atau sengaja?
9. Taman bermain
Taman bermain anak-anak yang selama ini juga kerap dikunjungi para remaja.
10. Rumah seorang wanita galak
Seorang wanita kesal karena di dekat rumahnya ada beberapa Poke Stop. Ia pun memasang pengumuman tegas akan melapor kepada polisi jika ada yang berani menerobos masuk.Â