Sukses

Top 3: 25 Selebritas Hollywood Ini Masih Perawan hingga Menikah

Walaupun kerap dipandang hidup dalam dunia glamor yang bebas, sejumlah pesohor Hollywood berusaha menjaga 'kesucian' hingga menikah.

Liputan6.com, Jakarta - Pengakuan sejumlah pesohor di Hollywood soal menjaga keperawanan dan keperjakaan hingga menikah ternyata paling menjadi pusat perhatian para pembaca Liputan6.com pada Kamis (3/11/2016) pagi.

Artikel lain yang juga menjadi sorotan adalah keberadaan empat pangkalan militer asing yang cukup dekat dengan wilayah Indonesia dan perihal kapal perang Angkatan Laut Rusia yang berlabuh di Jakarta.

Berikut Top 3 Global selengkapnya:

1. 25 Artis Hollywood Ini Jaga Keperawanan hingga Menikah

Leelee Sobieski. (Sumber alphacoders.com)

Kehidupan para bintang dan pesohor Hollywood sering digambarkan sangat bebas. Mulai dari penyalahgunaan narkoba hingga urusan seks.

Memang bukan hanya para bintang Hollywood yang dikenal melakukan seks sebelum pernikahan. Tapi ketika ada sosok tenar dari ranah tersebut buka suara perihal menjaga keperawanan atau keperjakaan hingga menikah, tentu jadi sorotan.

Dikutip dari The Hollywood Gossip pada Rabu, 2 November 2016, berikut sejumlah pria dan wanita tenar Hollywood yang berjanji tetap menjaga diri tak melakukan hubungan seks hingga jenjang pernikahan.

Selanjutnya...

 

2. Ini 4 Pangkalan Militer Asing Terdekat dengan Indonesia?

Ilustrasi militer Amerika Serikat (Reuters)

Saat ini dunia tengah diselimuti kecemasan menyusul memanasnya hubungan antar negara-negara besar, sebut saja Amerika Serikat (AS) dan Rusia. Dalam banyak hal perseteruan kedua kekuatan dunia ini tak lagi dapat ditutupi.

Salah satu yang paling mencolok adalah perbedaan sikap AS dan Rusia soal perang Suriah. Negeri Paman Sam sejak awal mendukung upaya oposisi untuk menggulingkan rezim Presiden Bashar al-Assad sementara Rusia justru mendukungnya.

Dalam kasus lain, AS tak lagi malu-malu menuding ada intervensi Rusia dalam pemilu presiden yang tengah bergulir. "Adu mulut" antar keduanya pun tak terbendung.

Selanjutnya...


3. Kapal Destroyer Milik Rusia Berlabuh di Jakarta, Ada Apa?

Kapal destroyer milik Rusia, Admiral Tributs, mengunjungi Indonesia (Liputan6/Citra Dewi)

Kapal destroyer milik Rusia, Admiral Tributs, mengunjungi Indonesia sejak 31 Oktober lalu hingga 4 November mendatang dengan membawa 325 anak buah kapal (ABK).

Terkait dengan hal itu, Kedutaan Besar Rusia mengadakan konferensi pers yang diadakan di atas kapal Admiral Tributs yang berlabuh di Jakarta International Container Terminal (JICT) II, Tanjung Priuk.

Dalam kesempatan tersebut, Laksamana Muda Eduard Mikhailov menyampaikan maksud kunjungan Kapal Admiral Tributs ke Indonesia.

"Ini adalah kunjungan persahabatan kami ke Indonesia, ke Tanjung Priok," ujar Mikhailov pada Rabu, 2 November 2016.

Selanjutnya...