Sukses

Ajaib, Bocah yang Terjun dari Lantai 5 dengan Payung Selamat

Dari foto-foto yang diunggah ke situs Weibo menunjukkan, bocah berkaos merah itu terbaring lemah di atas aspal.

Liputan6.com, China - Gara-gara menirukan adegan di film kartun favoritnya, seorang bocah laki-laki berumur 7 tahun asal China menderita luka serius di sekujur tubuhnya.

Bocah itu nekad terjun dari lantai 5 jendela rumahnya di kawasan apartemen di Kota Suzhou hanya dengan payung yang digunakan sebagai parasut.

Dari foto-foto yang diunggah ke situs Weibo menunjukkan, bocah berkaos merah itu terbaring lemah di atas aspal. (Shanghaiist.com)

Dilansir dari Shanghaiist.com, Jumat (21/4/2107), insiden tersebut terjadi pada Senin, 17 April 2017 waktu setempat. 

Meski mengalami luka cedera yang cukup serius, ajaibnya bocah tersebut berhasil selamat setelah dilarikan ke rumah sakit untuk segera mendapatkan pertolongan.

"Anak itu dikirim ke rumah sakit yang terafiliasi dengan Universitas Suzhou untuk mendapatkan perawatan," kata Huanqiu.com yang terafiliasi dengan People's Daily Oline, yang dikutip dari Dailymail.co.uk.

Dari foto-foto yang diunggah ke situs Weibo menunjukkan, bocah berkaos merah itu terbaring lemah di atas aspal dengan sebagian tubuh yang ditutupi dengan sebuah payung merah.

Melihat putranya terkapar tak bergerak dan kritis, sang ibu menjerit histeris, kemudian jatuh pingsan.

Melihat putranya terkapar tak bergerak dan kritis, sang ibu menjerit histeris, kemudian jatuh pingsan. (Shanghaiist.com)

"Bukan payung yang menyelamatkan nyawa anak itu, namun sebuah kabel listrik yang memperlambat tubuh korban jatuh ke aspal," kata seorang saksi mata.

Belakangan diketahui, bahwa anak itu tengah ditinggal sendiri oleh kedua orangtuanya di rumahnya. Untuk membuatnya nyaman, sang ibu memintanya untuk menonton film kartun favoritnya selama ia pergi.

Terinspirasi oleh karakter animasi yang disukainya, bocah laki-laki itu mulai meniru adegan yang sama dilakukan oleh tokoh di film kartun. Ia melompat dari jendela rumahnya di lantai 5 sambil memegang payung.

Hingga kini, kepolisian China belum menyebutkan kartun apa yang sedang ditonton anak tersebut sebelum kejadian.