Liputan6.com, Kairo - Serangan dengan pisau terjadi di kota resor wisata Laut Merah Mesir, Hurghada, pada Jumat, 14 Juli 2017 waktu setempat. Kantor berita milik pemerintah Al-Ahram melaporkan bahwa dua turis tewas dan empat lainnya luka-luka.
Hurghada terletak di sepanjang pantai Laut Merah Mesir timur, sekitar 250 mil di tenggara Kairo.
Baca Juga
"Penyerang dengan pisau menyerang enam turis wanita di daerah resor pantai kota tersebut," kata Kementerian Dalam Negeri Mesir terkait insiden tersebut seperti dikutip dari CNN, Sabtu (15/7/2017).
Advertisement
"Seorang tersangka telah ditangkap dan korban dibawa ke rumah sakit," tambah kementerian tersebut.
Menurut kementerian, penyidik menduga kuat penyerang berpisau berenang dari pantai umum menuju lokasi wisata eksklusif itu.
Sejauh ini belum ada nama korban maupun penyerang yang dipublikasikan. Pun demikian dengan rincian motif serangan atau kondisi mereka yang terluka hingga Jumat 14 Juli 2017 malam.
Al-Ahram awalnya melaporkan bahwa kedua wisatawan yang dibunuh tersebut adalah orang Ukraina. Namun, pejabat Kementerian Luar Negeri Ukraina, Vasyl Kyrylych, mengatakan kepada CNN bahwa ia tak berwenang untuk berkomentar terkait kasus tersebut.
Ia hanya mengatakan bahwa kewenangan berada pada kedutaan negaranya di Mesir.
Serangan yang mirip dengan insiden pada Jumat, 14 Juli 2017 itu pernah terjadi di kota yang sama lebih dari satu tahun lalu. Saat itu, Januari 2016, dua orang menikam setidaknya tiga turis Eropa.
Para tamu itu menderita cedera akibat luka tusukan.
Saksikan video menarik berikut ini: