Sukses

20-9-1946: Perhelatan Perdana Festival Film Cannes

Festival Film Cannes untuk pertama kali diadakan dari 20 September hingga 5 Oktober 1946.

Liputan6.com, Cannes - Hari ini 71 silam, Festival Film Cannes yang dalam bahasa Prancis Le Festival International du Film de Cannes untuk pertama kalinya digelar.

Seperti diberitakan New York Times, ajang tersebut merupakan festival film paling bergengsi di dunia. Diadakan pertama kali dari 20 September hingga 5 Oktober 1946 di Kota Cannes, Prancis bagian selatan.

Sejak itu, gelaran yang dalam bahasa Inggris dikenal dengan sebutan Cannes Film Festival, diadakan setiap tahun pada bulan Mei di Palais des Festivals et des Congres. Film baru dari semua genre, termasuk dokumenter, dari seluruh dunia masuk dalam penilaian kompetisi tersebut.

Oleh karena luasnya pemberitaan media massa, festival nonpublik tersebut dihadiri oleh banyak bintang film. Kemudian menjelma menjadi sebuah ajang populer bagi pengusaha film untuk meluncurkan film-film terbaru, lantas menjual karyanya ke para distributor dari seluruh dunia.

Penghargaan paling bergengsi yang diberikan di Cannes adalah Palme d'Or atau Palem Emas untuk kategori film terbaik. Terkadang penghargaan itu dibagi bersama beberapa film pada satu tahun.

Juri Festival Film Cannes itu terdiri dari para ahli film.

Beberapa penghargaan ajang bergengsi tersebut di antaranya grand prix untuk Grand Prize of the Festival (penghargaan bergengsi kedua). Lalu Prix du Jury - Jury Prize, Palme d'Or du court métrage - Best Short Film, Prix d'interpretation feminine - Best Actress, Prix d'interpretation masculine - Best Actor, Prix de la mise en scene - Best Director Prix du scenario - Best Screenplay.

Asal Usul

Festival Film Cannes sejatinya bermula pada tahun 1932. Ketika itu Menteri Pendidikan Nasional Prancis, Jean Zay mengadakan festival sinematografi internasional atas usul sejarawan Philippe Erlanger dan didukung Inggris serta Amerika.

Asal-usulnya mungkin disebabkan oleh keinginan Prancis bersaing dengan Venice Film Festival atau Festival Film Venesia.

Festival Film Cannes itu pertama kali direncanakan digelar pada tahun 1939. Cannes terpilih sebagai lokasi penyelenggarannya.

Kendati demikian, kucuran dana dan gerak organisasi yang terlalu lambat hingga pecah awal Perang Dunia II mengakhiri rencana tersebut.

Barulah pada 20 September 1946, sebanyak 21 negara mempresentasikan film mereka di Festival Film Internasional Cannes Pertama yang berlangsung di bekas Kasino Cannes.

Setahun kemudian, pada 1947 festival tersebut digelar sebagai "Festival du film de Cannes". Hanya film dari enam belas negara yang dipresentasikan --berkurang 5 dari gelaran sebelumnya.

Festival tersebut tak diadakan pada 1948 dan 1950 karena masalah anggaran.

Lalu pada tahun 1949, acara itu diadakan di kawasan pejalan kaki di tepi laut La Croisette. Belum rampung acara pemberian penghargaan, tiba-tiba terjadi badai.

Pada tahun 1951, festival tersebut akhirnya dipindahkan ke musim semi untuk menghindari persaingan langsung dengan Festival Film Venesia yang diadakan pada musim gugur.

Sementara itu, pada tanggal yang sama tahun 1885 tercatat sebagai momen saat Lewis A. Swift menemukan galaksi NGC 19.  Lalu 20 September 1853 merupakan hari lahir Chulalongkorn, Raja Thailand.

Video Terkini