Sukses

Pakai Tiara Mendiang Putri Diana, Kate Middleton Bikin Merinding

Tampil dengan tiara yang pernah dipakai mendiang Putri Diana, Kate Middleton memukau publik.

Liputan6.com, London - Baru-baru ini, publik dikagetkan dengan penampilan Duchess of Cambridge Kate Middleton. Bukan karena dengkulnya yang berbentuk Casper atau pakaian yang terlalu seksi, melainkan penggunaan tiara Cambridge Lover's Knot yang biasa digunakan oleh mendiang Putri Diana.

Dilansir dari laman AsiaOne, Kamis (7/12/2017), istri dari Pangeran William tersebut menarik perhatian publik saat menghadiri pesta musim dingin yang digelar Ratu Elizabeth. 

Sebuah tiara indah yang identik dengan milik Putri Diana menghiasi bagian kepalanya. 

Lewat penampilan itulah, publik dibuat terkesima karena melihat kecantikan Kate Middleton. Banyak orang yang mengaku merinding saat melihatnya.

Sejumlah pihak yang menilai, karisma Kate Middleton semakin terpancar karena mengenakan tiara milik mendiang ibu mertuanya tersebut.

Tiara Cambridge Lover's Knot adalah warisan turun temurun yang sudah dimiliki oleh Ratu Elizabeth II sejak tahun 1953.

Dalam beberapa kesempatan, anggota kerajaan terpilih dapat mengenakan tiara itu, termasuk Kate Middleton.

Pada tahun 1981, Ratu Elizabeth memberikan tiara Cambridge Lover's Knot kepada Putri Diana. Pasca-bercerai dari Pangeran Charles, tiara indah tersebut kembali diletakkan di tempat penyimpanan.

Penggunaan tiara Cambridge Lover's Knot oleh Kate bukan kali pertama. Pada tahun 2016, Kate memutuskan untuk mengenakan tiara Cambridge Lover's Knot pada acara yang sama.

Sementara pada Juli 2017, Kate Middleton telihat mengenakan hiasan yang sama saat acara makan malam bersama Raja Felipe dan Ratu Letizia dari Spanyol.

 

2 dari 2 halaman

Bukan Kate Middleton, Ini Bangsawan Inggris Tercantik?

Sepeninggal Putri Diana, Kate Middleton disebut-sebut sebagai anggota keluarga Kerajaan Inggris tercantik. Namun, tunangan Pangeran Harry, Meghan Markle, dianggap akan meredupkan pesona Kate.

Meski demikian, sebagian pihak menilai bahwa bukan Kate atau Meghan yang menjadi perempuan paling memesona di Kerajaan Inggris. Ia adalah Lady Amelia Windsor, cucu dari Duke of Kent, sepupu Ratu Elizabeth.

Mantan mahasiswa Edinburgh University itu berada di urutan ke-36 pewaris takhta Kerajaan Inggris.

Lady Amelia Windsor (Instagram/@amelwindsor)

Baru-baru ini perempuan berusia 22 tahun itu menghadiri British Fashion Award yang digelar di Royal Albert Hall, London. Ia tampil berani dengan mengenakan gaun hitam tembus pandang.

Namanya mulai dikenal di dunia fashion sejak dirinya tampil di cover majalah Tatler pada 2016. Wajahnya pun mulai sering terlihat di kalangan sosialita Inggris. Instagramnya pun hingga kini memiliki 22 ribu pengikut.

Dikontrak Agensi Model

Perempuan bertubuh mungil itu telah dikontrak oleh Storm, agensi model yang juga menaungi Kate Moss. Meski masih muda, ia beberapa kali terlihat dalam acara bergengsi, seperti London Fashion Week pada September lalu.

Lady Amelia Windsor (Instagram/@amelwindsor)

Amelia duduk di barisan depan dalam pagelaran busana Tomyy Hilfiger dan Emporio Armani. Ia juga menjadi tamu undangan di pesta Love Magazine x Miu Miu.

Ia dipilih sebagai muse oleh Dolce & Gabbana, dan tampil dalam sebuah kampanye rumah mode asal Italia itu bersama dengan Putri Olympia dari Yunani.

Amelia pun menjadi sorotan ia tampil di Milan Fashion Week untuk Dolce Gabbana. Saat itu, ia mengenakan gaun polkadot berenda dan juga mahkota.

Video Terkini