Liputan6.com, Melbourne - Pihak pengelola balapan mobil Formula One (F1) mengatakan bahwa 'grid kids' (anak-anak pembawa papan) akan menggantikan umbrella girl guna mendampingi para pembalap sebelum lomba dimulai di sirkuit.
Dilansir dari laman Australia Plus pada Selasa (6/2/2018), Formula 1 mengatakan bahwa hal tersebut akan membuat seremonial sebelum lomba menajdi lebih relevan dan lebih menarik bagi para penonton, terutama yang muda.
Pihak penyelenggara F1Â sudah menyepakati hal tersebut dengan Asosiasi Balap Internasional (FIA).
Advertisement
Baca Juga
Para anak-anak ini akan dipilih oleh klub balapan di setiap negara tuan rumah -- atau dengan cara undian, dari anak-anak yang berpartisipasi dalam lomba balapan junior.
Keputusan yang diumumkan minggu lalu -- yang tidak lagi menggunakan para umbrella girl -- menjadi pemberitaan utama di seluruh dunia, dan juga menjadi pembicaraan hangat di kalangan penonton.
Formula Satu mengatakan 'grid kids' ini akan digunakan di setiap balapan Formula 1, dan juga bila memungkinkan lomba yang lebih rendah kategorinya.
"Formula One adalah lomba balapan tertinggi dan merupakan mimpi bagi semua pembalap muda yang sedang bertarung di lomba junior, yang merupakan jenjang yang dimilki FIA, dari go kart sampai ke F1." kata Presiden FIA Jean Todt.
Direktur Pelaksana Bidang Komersial Formula 1, Sean Bratches, mengatakan bahwa pengaturan ini akan menjadi 'pengalaman tidak terlupakan' bagi anak-anak dan keluarga mereka.
"Sebuah inspirasi untuk tetap mengendara, berlatih, dan belajar, sehingga di satu hari nanti mimpi mereka akan menjadi kenyataan." katanya menambahkan.
Keputusan untuk tidak lagi menggunakan para umbrella girl itu akan dimulai di lomba F1 pertama musim 2018 yang akan berlangsung tanggal 25 Maret di Melbourne.
Â
Â
Simak video menarik tentang Umbrella Girl berikut:Â
Grid Kids Sudah Diaplikasikan di Formula E
Lomba balapan Formula E yang diselenggarakan oleh FIA sudah menggunakan 'grid kids', dan juga tidak lagi menggunakan gadis payung.
Bulan lalu adalah masa satu tahun Liberty Median menguasai penyelenggaran F1 setelah membeli dan menyingkirkan pemilik sebelumnya Bernie Ecclestone, yang bersikap kritis terhadap rencana perubahan tersebut.
Liberty berusaha keras untuk membuat balapan ini lebih menarik bagi para penonton muda, dan melihat adanya potensi besar di kawasan seperti Amerika Serikat dan China.
Lomba balapan pertama tahun 2018 akan dilakukan di Melbourne tanggal 25 Maret mendatang.
Advertisement