Sukses

Ditanduk Banteng, Luka 15 Cm Menganga Dekat Bokong Matador Ini

Diseruduk banteng di Bogota Kolombia, matador ternama asal Spanyol punya luka mengangan 15 cm yang harus dioperasi

Liputan6.com, Bogota - Seorang matador tampak kesakitan saat seekor banteng seberat 500 kg menyeruduk, menjatuhkannya ke tanah, dan menyerangnya berkali-kali dalam sebuah kompetisi adu banteng yang digelar di La Santamaria, Bogota, Kolombia pada Minggu 18 Februari 2018.

Matador asal Spanyol, Julian Lopez (35) juga sempat terlempar ke udara akibat serangan banteng itu, hingga akhirnya ia jatuh dan ditikam beberapa kali menggunakan tanduk hewan besar tersebut. Demikian seperti dikutip dari Daily Mirror (20/2/2018).

Sebuah video menunjukkan detik-detik awal ketika Lopez melambaikan kain merah perlengkapan utama matador ke arah banteng itu.

Tapi, banteng tersebut melewatkan sasarannya dan tanduknya justru menyasar ke tubuh Lopez.

Banteng itu pun menyerang Lopez berkali-kali, melontarkan El Juli -- julukan Lopez -- ke udara, menjatuhkannya, dan menanduknya saat tergeletak di tanah.

Matador Spanyol, Julian Lopez saat ditanduk banteng di Bogota, Kolombia (18/2/2018) (AFP PHOTO)

Melihat gentingya situasi, otoritas kompetisi bergegas menolongnya dan melemparkan kain ungu tua ke atas kepala banteng untuk mengalihkan perhatian binatang itu agar korbannya bisa lolos.

Lopez berhasil melompat berdiri dan berlari ke tempat yang aman di sisi arena.

Para penonton dan pejabat yang menyaksikan juga tampak memasang rajut wajah ngeri.

Darah bisa terlihat merembes melalui celana sang matador yang berwarna merah.

Tapi setelah sekejap, ia mengambil panji-panjinya dan kembali mengajak banteng itu beradu sekali lagi dengannya di arena.

Matador Spanyol, Julian Lopez (celana merah) tengah diperiksa usai ditanduk banteng di Bogota, Kolombia (18/2/2018) (AFP PHOTO)

Orang kemudian bersorak saat sang matador berhasil menyelesaikan penampilannya. Setelah itu, banteng beringas tersebut dibawa keluar dari arena.

 

Saksikan video detik-detik Matador Spanyol Julian Lopez ditanduk banteng:

2 dari 2 halaman

Luka 15 cm Harus Dioperasi

Usai penampilannya, Lopez dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis. Setelah diperiksa, ternyata El Juli memiliki luka menganga 15 cm akibat tandukan banteng tersebut.

Luka tersebut harus dioperasi.

Lopez adalah seorang matador terkenal di negara asalnya Spanyol dan kawasan negara Amerika Latin -- di mana perhelatan bullfighter juga dipraktekkan dengan populer.

El Juli pun sebelumnya pernah mengalami insiden tandukan banteng yang lebih serius. Ia pernah dilempar ke udara dan ditanduk di tanah oleh seekor banteng dalam sebuah gelaran di Sevilla, Spanyol, pada 2016. Beruntung, sang matador berhasil selamat dari insiden tersebut.