Liputan6.com, The Hague - Perdana Menteri Belanda, Mark Rutte, baru-baru ini tengah menjadi sorotan setelah sebuah video yang menunjukkan sikap rendah hatinya viral di media sosial.
Kerendahan hati itu ia tunjukkan dengan mengepel sendiri kopi yang tak sengaja ia tumpahkan di lantai gedung parlemen Belanda.
Dalam video yang di-posting di Twitter oleh seorang diplomat Belanda, yang Liputan6.com kutip Rabu (6/6/2018), pada mulanya terlihat sang Perdana Menteri tengah berjalan sambil memegang sebuah cangkir kopi bersama rekan sejawatnya.
Advertisement
Kemudian, saat tengah berjalan melewati gerbang masuk, mendadak Rutte tak sengaja menumpahkan kopi yang ia bawa ke lantai.
Beberapa saat kemudian, beberapa petugas kebersihan datang menghampiri sambil membawa kain pel.
Rutte, yang sadar akan kesalahannya, segera mengambil kain pel dari mereka dan mulai membersihkan sendiri kopi yang tak sengaja ia tumpahkan.
Baca Juga
Ia melakukan hal itu sambil tersenyum sumringah dan disambut sorakan dari staf kebersihan gedung.
Tak tanggung-tanggung, PM Belanda itu pun membungkukkan badannya untuk mengelap tumpahan tersebut dan memastikan tak ada cairan kopi yang tersisa di lantai.
Berikut videonya:
Dutch Prime Minister Mark Rutte dropped his coffee cup today in Parliament, then cleaned up the mess himself under loud cheers of the Parliament's cleaners. pic.twitter.com/hHhcP24YHQ
— Cees Van Beek 🇳🇱 (@ceesvanbeek) June 4, 2018
Rendah Hati
Video itu pun viral di media sosial. Dan banyak warganet menanggapi tindakan rendah hati PM Mark Rutte.
Dutch prime minister Mark Rutte spills his coffee, takes mop from cleaner to wipe it up himself. Imagine all politicians were this humble/good humored https://t.co/bnRWkNBFCL also, @MinPres needs a manbag #DenHaag
— anna holligan 🎙 (@annaholligan) June 4, 2018
Dutch PM #MarkRutte accidentally dropped his coffee but instead of waiting for help went ahead and swept the floor himself to clean the mess! Will the self entitled and arrogant politicians learn some humility from this? pic.twitter.com/EKODRyXqk9
— Mona kanwal (@monakaran) June 5, 2018
Saat ini, video itu telah disaksikan sebanyak ratusan ribu kali via Twitter dan situs berbagi video.
Dutch Prime Minister, drops his coffee, professionally wipes mess does not miss a corner.. What they say about men and House work is totally true? @markrutte pic.twitter.com/vMKuNoAmWa
— Muna AbuSulayman منى (@abusulayman) June 5, 2018
Sometimes Prime Minister can do the job of a sweeper but not in our part of the world only Mark Rutte the Prime Minister of Netherlands can act as a sweeper I am impressed by his humbleness and that's why he is very popular in Dutch people pic.twitter.com/Kdjiue4r0i
— Hamid Mir (@HamidMirPAK) June 5, 2018
Tak hanya kali itu saja PM Mark Rutte menunjukkan sikap rendah hati dan ramah. Pada tahun 2016 lalu, ketika ia berkunjung ke Indonesia, Rutte menunjukkan sikap yang sangat dekat dan akrab dengan warga Tanah Air.
Saat sesi jamuan makan malam bersama sejumlah tamu warga Indonesia di Grand Ballroom, Fairmount Jakarta, Rutte tampak dekat dengan publik.
Di sekeliling Rutte sama sekali tidak ada Pasukan Pengamanan Presiden yang berjaga. Kesempatan ini pun dimanfaatkan betul oleh para hadirin yang hadir untuk menyapa atau meminta selfie dan foto bersama.
Menariknya, Rutte sama sekali tidak terlihat terganggu atas aksi tersebut. Sembari menebar senyum, hampir semua ajakan foto dan selfie ia penuhi.
Ia tak terlihat menolak untuk berfoto, Rutte pun tanpa ragu membantu seorang alumni yang ingin selfie dengannya.
Karena Rutte bertubuh jangkung, seorang warga Indonesia yang ingin ber-selfie tak bisa mengarahkan kameranya secara tepat.
Melihat hal itu, Rutte langsung menawarkan diri memegangi ponsel perempuan tersebut. Setelah berada di tangannya, ia langsung menekan tombol untuk mengambil foto sembari tersenyum lebar.
Advertisement