Liputan6.com, Jeddah - Pada umumnya, sebuah peragaaan busana (fashion show) pasti menggunakan model yang tampan dan cantik. Tapi beda halnya dengan yang terjadi di hotel mewah di Arab Saudi. Seluruh modelnya digantikan oleh pesawat tanpa awak atau drone.
Drone-drone itu membawa potongan pakaian di atas landasan yang telah disediakan. Alhasil, baju-baju tersebut seolah berjalan mengambang sendiri tanpa peran manusia.
Baca Juga
Cek Fakta: Tidak Benar Video Cristiano Ronaldo Nonton Langsung di Stadion Laga Arab Saudi Vs Timnas Indonesia
Terinspirasi Suporter Jepang, Fans Timnas Indonesia Bersihkan Sampah di GBK Usai Laga Lawan Arab Saudi
Top 3 Berita Bola: Shin Tae-yong Ungkap Strategi Timnas Indonesia Bisa Kalahkan Arab Saudi
تشكيلة اخرى من المعروضات من داخل معرض الفاشيون شو #هيلتون_جدة قدم فريقنا ٩ عروض لليوم الخامس والاخيرة شكرا لأعضاء فريقنا المبدعين pic.twitter.com/W5XZSsZGi7
— Red Sea RC.JEFRIX (@cobra766) June 4, 2018
Mohamad Aljefri, seorang pemimpin di tim Red Sea RC, perusahaan yang menerbangkan drone, mengunggah foto dan video fashion show tersebut di Twitter. Ia menambahkan,
Advertisement
Acara tahunan ini berlangsung selama bulan suci Ramadan di Hilton, Jeddah, Arab Saudi. Juru bicara untuk acara-acara yang digelar di Hilton mengatakan kepada CNN bahwa mereka memutuskan untuk "membawa perubahan", memilih untuk menggunakan drone daripada manekin tahun ini.
Saksikan video pilihan berikut ini:
Tuai Kritik
Meski terbilang unik, namun ada pula yang mengkritik. Alia Khan, Ketua Islamic Fashion & Design Council di Uni Emirat Arab, mengatakan bahwa menggantung busana-busana tersebut pada drone menyebabkan benda-benda itu kehilangan bentuknya.
"Sangat menyenangkan bisa melahirkan inovasi seperti ini. Mereka mencoba untuk melakukan sesuatu yang berbeda. Namun, ini bukan sesuatu yang ingin saya lihat lagi," kata Khan seperti dikutip dari UPI, Sabtu (9/6/2018).
"Kamu tak bisa melihat lekuk tubuh dari busana itu, mereka hanya digantungkan di drone saja," pungkas Khan.
Advertisement