Sukses

Punya Makna Filosofi, Ini Nama Lengkap Anak PM Selandia Baru

Perdana Menteri Selandia Jacinda mengumumkan secara resmi nama bayi perempuannya yang baru lahir. Buah hati antara dirinya dan Clarke Gayford.

Liputan6.com, Wellington - Perdana Menteri Selandia Baru Jacinda Ardern, dan pasangannya Clarke Gayford, baru saja mengumumkan nama putri mereka yang baru lahir: Neve Te Aroha Ardern Gayford.

Neve, berasal dari nama Irlandia Niamh yang berarti "terang" atau "berseri-seri". Sedangkan nama Te Aroha berarti "cinta" dalam bahasa tradisional suku Maoir, te reo Māori.

Dikutip dari The Guardian pada Minggu (24/6/2018), PM Ardern mengatakan, ia dan Grayford telah berjuang "selama berbulan-bulan" memikirkan nama itu, namun baru mantap memilihnya ketika sang buah hati lahir ke dunia.

"Mungkin seperti semua orang, melalui perjuangan panjang, lalu menyimpan ide nama ini hingga bayi kami benar-benar lahir," ujar PM Ardern.

"Kami memilih Neve karena menyukainya, dan ketika pertama kali melihat bayi kami, saat itu juga, saya dan Gayford merasa (sang bayi) cocok dengan nama tersebut," lanjutnya menjelaskan.

Ardern mengatakan, nama Te Aroha dipilih sebagai cerminan dukungan yang ia terima dari seluruh warga Selandia Baru, selama masa kehamilannya, terutama oleh komunitas Māori.

"Saya pikir bagaimana saya mencerminkan kemurahan hati, terutama dari semua Kiwi (sebutan bagi penduduk Selandia Baru) yang memberi ide nama kepada kami, dan Te Aroha tampaknya merupakan pilihan terbaik," kata PM Adern.

Ditambahkan oleh perdana menteri wanita pertama Selandia Baru itu, bahwa penamaan Te Aroha adalah cara keluarga kecilnya menghargai cinta kasih dari para Kiwi, bahkan jauh sebelum putrinya lahir ke dunia.

 

Simak video pilihan berikut: 

 

 

2 dari 2 halaman

Nama Penuh Makna Filosofi

Selain sebagai ucapan terima kasih, Te Aroha juga merujuk pada sebuah gunung dengan nama serupa, yang terletak di Pulau Utara, dekat kampung halaman PM Ardern di kota Hamilton.

"Gunung Te Aroha merupakan tempat di mana semua keluarga saya berasal," katanya. "Aku dibesarkan di bawah gunung itu."

Dia menambahkan bahwa siapa pun yang berpikir bahwa nama Neve "sangat panjang", maka mereka harus melihat nama panjangnya yang juga "konyol", yakni Jacinda Kate Laurell Ardern.

PM Adern dikabarkan akan segera meninggalkan rumah sakit pada hari Minggu ini, setelah menjalani perawatan khusus sejak Kamis lalu.

Neve merupakan bayi kedua dalam sejarah dunia, yang lahir dari rahim wanita pemimpin sebuah negara. Sebelumnya ada mantan perdana menteri Pakistan, Benazir Bhutto, yang melahirkan di tahun kedua masa kepemimpinannya.