Liputan6.com, Jakarta - Meski kerap dianggap lemah dari kaum pria, wanita sebetulnya memiliki kelebihan yang luar biasa dalam tubuhnya. Kepekaan yang mereka miliki termasuk insting wanita sangat unggul dibanding pria.
Selain kepekaan, ada faktor lain yang menyebabkan wanita jauh lebih cerdas dari pria. Hal ini dipengaruhi oleh ukuran otak yang lebih besar daripada laki-laki.
Advertisement
Baca Juga
Selain keunggulan, dalam tubuh wanita juga ada keanehan yang tak biasa. Kendati demikian hal itu berdampak baik bagi diri.
Seperti dikutip dari laman Brightside.me, Jumat (25/1/2019), berikut 5 hal aneh dan luar biasa dalam tubuh wanita:
Â
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Â
1. Mual Bagi Ibu Hamil Baik Bagi Bayi (Morning Sickness)
Para ilmuwan dari University of Colorado telah menemukan bahwa mual di pagi hari selama kehamilan sebenarnya merupakan mekanisme koping.
Hal ini membantu janin untuk menghindari racun dari ikan, daging, dan unggas yang dikonsumsi ibu.
Kemudian, morning sickness, itu bisa menjadi pertanda bayi yang kuat karena menurut Quantity Review of Biology, wanita yang mengalaminya memiliki kemungkinan keguguran yang jauh lebih rendah.
Advertisement
2. Wanita Peka pada Suara Tinggi
Sejak usia sangat muda, wanita dapat mengenali suara-suara bernada sangat tinggi. Bahkan, bayi perempuan berusia satu minggu sudah bisa membedakan suara ibunya selain tangisan bayi yang berbeda.
Keterampilan ini dapat berguna tidak hanya dalam merawat bayi tetapi, tetapi juga mampu membedakan orang yang berbohong.
Â
3. Wanita Lebih Mudah Melewati Penyakit
Maya Saleh dari Pusat Penelitian Universitas McGill meneliti tentang sifat kompleks dalam hormon estrogen, yang lebih banyak terdapat pada wanita daripada pria.
Dalam penelitian itu, Saleh menyimpulkan bahwa tubuh wanita menangani penyakit lebih cepat dan lebih mudah dari pada pria.
Estrogen juga memperlambat penuaan tubuh, jadi wanita rata-rata lebih mungkin hidup lebih lama.
Advertisement
4. Suhu Tubuh Wanita Lebih Rendah
Jika istri atau pacar Anda cenderung menempelkan tangannya ke tubuh Anda maka biarkan saja. Itu terjadi lantaran mereka kedinginan.
Suhu tubuh wanita jauh lebih rendah dibandingkan pria. Para ilmuwan berpikir itu terjadi karena wanita umumnya memiliki massa otot yang lebih kecil dan memiliki rasio luas permukaan yang lebih tinggi, yang mengakibatkan hilangnya panas dengan cepat.
Â
5. Uji Kecerdasan
Sementara otak laki-laki lebih besar ukurannya, perempuan menunjukkan sekitar tiga persen hasil yang lebih baik dalam tes kecerdasan.
Kecerdasan wanita jauh lebih besar lantaran ukuran otak kecil mereka yang sedikit lebih besar dari ukuran pria. Oleh karenanya, ada sekitar 30 persen koneksi saraf yang lebih besar di dalam otak wanita daripada pria.
Advertisement