Liputan6.com, Port Hardy - Gempa bumi magnitudo 6,2 mengguncang bagian barat Port Hardy, British Columbia, Kanada. Tidak ada korban jiwa, kerusakan, atau potensi tsunami akibat lindu yang terjadi pada Selasa malam, 24 Desember 2019, waktu setempat atau saat malam Natal.
Menurut laporan CBC, Rabu (25/12/2019), gempa terjadi 188 km di barat Port Hardy. Gempa terjadi 10 km di bawah laut pada pukul 20.36 malam.
Advertisement
Baca Juga
Ahli seismologi dari Earthquakes Canada mengatakan ada laporan getaran kecil yang dirasakan di wilayah Richmond, British Columbia.
Meski belum ada laporan korban jiwa, gempa bumi ini berlangsung sehari setelah ada gempa lain di Vancouver Island pada Senin sebelumnya.
Lima gempa yang terjadi di Vancouver berkekuatan magnitudo 4.8 hingga 6.0. Gempa terjadi pada pukul 08.44 pagi sampai 15.38 sore.
Tak ada korban jiwa atau kerusakan akibat gempa di Vancouver.
Selain enam gempa di atas, ada lagi satu gempa yang berukuran kecil, yakni berkekuatan magnitudo 4,3 di Moresby Island yang berada di wilayah British Columbia.