Liputan6.com, Jakarta - Banyaknya berita kebakaran hutan di halaman website tak ayal membuat hati tersulut, miris melihat dampak musibah tersebut. Penyebabnya banyak dan sulit untuk dihentikan.
Industri perjalanan adalah salah satu penyebab terburuk kejahatan lingkungan. Mulai dari plastik yang banyak sekali terpakai hingga jejak karbon pesawat yang sangat besar, membuat kawasan kita hampir tidak memiliki posisi yang baik untuk terus berlanjut atau terus menjadi lingkungan yang hijau.
Baca Juga
Namun, jangan berdiam diri. Adanya aktivis seperti Greta Thunberg yang tidak mau naik pesawat dan justru menggunakan kapal pesiar tanpa karbon, yang dirancang untuk balapan di seluruh dunia, dan bandara internasional seperti Dubai yang melarang plastik sekali pakai pada tahun 2020, membuat kita sadar bahwa semua orang dapat andil dalam pelestarian lingkungan. Dengan kata lain melakukan Travel Green pada 2020.
Advertisement
Berdasarkan pengalaman para pakar perjalanan, dan influencer dari berbagai negara seperti Sorelle Amore, Rayan Assaf, Liz Carlson dan lain-lain, berikut dilansir Forbes, Selasa (7/1/2020), hal-hal yang bisa Anda coba untuk melakukan Travel Green di 2020:
Saksikan video pilihan di bawah ini:
1. Cukup Bepergian dengan Kereta atau Mobil
Beberapa influencer, membuat pengalaman perjalanan internasional singkat dan tampak sangat menarik. Perusahaan penerbangan juga memainkan permainan harga rendah dan menggoda Anda dengan tawaran yang tak tertahankan.
Padahal sebenarnya ini tidak hanya membahayakan lingkungan, namun juga berdampak pada liburan Anda. Jika Anda melakukan perjalanan internasional, maka Anda harus mempertimbangkan biaya finansial selama di negara orang.
Belum lagi Anda juga harus menyesuaikan diri untuk perubahan bahasa, dan lain-lain. Anda bisa saja merasa bingung sepanjang liburan dan tentu, itu bukan liburan yang menyenangkan.
Dengan menjelajahi negara Anda sendiri atau mengunjungi kembali negara tetangga dengan kereta atau mobil, Anda belajar untuk melakukan perjalanan yang lebih luas daripada hanya menelusuri tujuan langsung.
Anda dapat melakukan perjalanan lebih lambat dan santai sehingga lebih banyak pengalaman yang akan Anda rasakan. Anda akan lebih menikmati liburan, dan membangun kenangan yang lebih banyak bersamaan dengan diri Anda yang sedang menyelamatkan dunia.
Advertisement
2. Lakukan Kegiatan Pembersihan ke Mana pun Anda Pergi
Setiap kali Anda pergi ke pantai (atau tempat alami lainnya), ambillah sebagian sampah. Anda dapat melakukan hal ini di tempat tinggal Anda sendiri atau saat bepergian.
Membersihkan pantai juga bisa menjadi cara yang baik untuk mencari teman saat Anda bepergian. Cari lokasi pembersihan di sekitar Anda, dengan begitu Anda tidak hanya membantu lingkungan tapi Anda juga bisa bertemu penduduk setempat.
3. Kunjungi Pasar Lokal
Salah satu hal yang seru yang harus Anda lakukan ketika bepergian adalah mengunjungi pasar karena pasar sering menjadi jantung kehidupan lokal.
Anda bisa mendengar bahasa setempat, melihat orang-orang saling sapa sambil membeli makanan untuk hari itu. Keramaian dan kesibukan warga lokal di tempat itu bisa menjadi cara yang bagus untuk membuat perjalanan Anda terasa lebih panjang.
Sebagian besar pasar menawarkan hidangan lokal dan barang-barang lokal yang tidak harus diangkut untuk menjangkau pelanggan, sehingga membantu mengurangi jejak telapak kaki Anda.
Dengan berbelanja di pasar, berarti Anda juga mendukung perekonomian lokal, termasuk petani dan pengrajin.
Advertisement
4. Menjadi Konsumen yang Berpendidikan
Mulailah mengajukan pertanyaan dari perusahaan travel yang Anda pilih untuk menggunakan uang perjalanan Anda muali dari operator tur, jaringan hotel, maskapai penerbangan, dan kegiatan apa saja yang akan dilakukan.
Lakukan sedikit riset dan lihat apakah mereka memiliki etika dan tanggung jawab. Apakah mereka perusahaan bersertifikat dan mengimbangi biaya karbon mereka? Apakah mereka mendukung komunitas lokal? Jika tidak jelas, ajukan banyak pertanyaan pada mereka.
Sebagai konsumen Anda memiliki kekuatan. Dengan semakin banyak Anda bertanya tentang komitmen mereka terhadap masa depan yang lebih hijau pada perusahaan yang Anda pilih untuk digunakan dalam perjalanan, maka mereka akan semakin melangkah.
5. Jangan Gunakan Barang-Barang dengan Bahan Plastik Sekali Pakai
Anda bisa menghemat uang dan minum lebih banyak air ketika berpergian dengan botol minum sendiri. Jik kehilangan botol minum, belilah lagi agar terus bisa digunankan selama perjalanan.
Jika setiap orang terus mengambil langkah terkecil, maka Anda juga bisa mulai membuat perbedaan!
Advertisement
6. Dukung Wisata Ruang Terbuka
Salah satu cara terbaik untuk menjaga planet kita adalah dengan mengunjungi, menghargai, dan berkontribusi pada Taman Nasional dan ruang terbuka lainnya.
Pertimbangkan tentang liburan sambil berkemah di perjalanan Anda berikutnya dan sumbangkan uang yang bisa Anda habiskan untuk penginapan untuk hal yang lebih penting.
Anda juga dapat menjadi sukarelawan dalam perjalanan Anda berikutnya jika Anda pergi ke Taman Nasional.
World Wide Opportunities on Organic Farms (WWOOF) juga merupakan pilihan tepat, bagi seseorang yang ingin tinggal dan belajar di pertanian organik saat mereka melakukan perjalanan keliling dunia.
7. Menginap dan Membeli Barang atau Makanan Lokal
Menginaplah di wisma tamu lokal daripada resor besar dan hotel, di mana wisma tamu lokal tersebut tentu harganya terjangkau dan ramah lingkungan.
Ketika Anda berbelanja, belilah makanan dari pasar lokal bukan dari pasar super mewah atau besar.
Â
Reporter: Deslita Krissanta Sibuea
Advertisement