Liputan6.com, Jakarta - Kasus infeksi Virus Corona Baru COVID-19 di seluruh dunia kini telah mencapai 422.989. 108.578 pasien dinyatakan sembuh berdasarkan peta Coronavirus COVID-19 Global Cases by Johns Hopkins CSSE, Rabu (25/3/2020).
Jumlah kesembuhan dari penyakit akibat Virus Corona COVID-19 paling besar tercatat di Provinsi Hubei, China, yang mencapai 60.324Â dan Iran dengan 8.913 orang pulih.
Baca Juga
Mengutip dari gisanddata.maps.arcgis.com, jumlah kematian karena COVID-19 secara global tercatat sebanyak 18.916 jiwa. Tercatat terus bertambah setiap hari.
Advertisement
Angka kematian pasien Virus Corona COVID-19 paling besar tercatat di Italia, yang mencapai 6.820 jiwa. Total kematian terbesar kedua berada di Provinsi Hubei, China, yang berjumlah 3.160 jiwa.
Spanyol berada di posisi selanjutnya dengan angka kematian 2.991 jiwa.
 Â
Saksikan juga Video Berikut Ini:
170 Negara Terdampak
Dalam data peta penyebaran Virus Corona Baru COVID-19 tersebut kini ada 170 negara dan wilayah yang terjangkit termasuk China dan pasien dari Kapal Pesiar Diamond Princess.
Saat ini, Italia, Amerika Serikat, dan Spanyol tercatat sebagai negara dengan kasus terbesar di luar China dalam data peta Coronavirus COVID-19 Global Cases by Johns Hopkins CSSE.
Jumlah kasus infeksi Virus Corona Baru atau COVID-19 paling besar tercatat di China, yang memiliki 81.591 kasus, lalu Italia yang mencapai 69.176 kasus.
Kasus infeksi COVID-19 terbesar ketiga tercatat di Amerika Serikat, yang mencapai 55.222 kasus dengan kematian 797 jiwa. Sementara pasien sembuh dilaporkan 354 orang.
Spanyol juga masuk daftar kasus terbanyak keempat dengan 42.058 kasus. Kematiannya tercatat 2.991 kematian. Jumlah pasien sembuhnya lebih banyak dari korban meninggal yakni 3.794 orang
Advertisement