Liputan6.com, Melbourne- Militer Australia mengumumkan akan mengirim 1.000 tentara ke Melbourne. Pengerahan pasukan itu dilakukan dalam upaya membantu menangani pandemi Virus Corona COVID-19Â di tengah kekhawatiran kemunculan gelombang kedua.
Kasus Virus Corona COVID-19 dilaporkan telah melonjak di negara bagian Victoria, dengan hampir 150 infeksi baru yang tercatat selama sepekan terakhir ketika klaster baru telah muncul di Melbourne. Sementara dibandingkan dengan penghitungan global, jumlah kasus itu tetap kecil.Â
Baca Juga
1.000 tentara itu akan dikerahkan ke negara bagian Victoria dalam beberapa hari mendatang, kata Menteri Pertahanan Australia Linda Reynolds.Â
Advertisement
Sementara itu, Reynolds juga mengatakan akan ada 850 personel Pasukan Pertahanan Australia (Australian Defence Force) yang membantu memantau para pengunjung internasional yang hendak pulang setelah menjalani karantina di hotel.Â
Sedangkan untuk sekitar 200 pasukan lainnya, akan memberikan dukungan logistik dan medis ke fasilitas pengujian Virus Corona COVID-19, ungkap Reynolds seperti dikutip dari Straits Times, Jumat (26/6/2020).Â
Â
Saksikan Video Berikut Ini:
Langkah yang Belum Pernah Terjadi Sebelumnya
Anggota militer sudah menjaga perbatasan negara-negara bagian yang ditutup untuk pengunjung luar, mereka juga menyediakan dukungan perencanaan untuk layanan manajemen kesehatan dan darurat, termasuk di Victoria.
Namun, selama krisis Virus Corona yang terjadi di Australia, penyebaran pasukan militer secara besar ke kota luas di negara tersebut dikatakan belum pernah terjadi sebelumnya.Â
Advertisement