Sukses

Pertunjukan Cahaya 3D Megah Peringati HUT ke-256 Museum Hermitage Ikonik di Rusia

Museum Hermitage di St. Petersburg, Rusia merayakan hari jadinya yang ke 256 tahun.

Liputan6.com, St. Petersburg- Museum Hermitage yang ikonik yang berlokasi di St. Petersburg, Rusia merayakan hari jadinya yang ke 256 pada 6 Desember 2020. 

Hari jadi museum tersebut dirayakan dengan mempertunjukkan cahaya tiga dimensi (3D) yang megah. Mempertunjukkan peristiwa-peristiwa bersejarah dan obyek terkait museum itu, seperti dikutip dari VOA Indonesia, Senin (7/12/2020).

Uniknya, proyeksi cahaya tersebut mencakup mitos-mitos Yunani dan Persia yang terkait dengan koleksi di Museum Hermitage.

Pertunjukan cahaya itu juga menampilkan pertempuran-pertempuran militer Rusia yang sangat dahsyat, para tsar dan komandan, dan sebaliknya berbagai versi puisi dan surat.

Saksikan Video Berikut Ini:

2 dari 3 halaman

Pertunjukan Cahaya Tiga Dimensi Dapat Disaksikan Secara Online

Tetapi dengan masih adanya penyebaran pandemi Virus Corona COVID-19, membuat warga tak dapat diizinkan untuk menyaksikan secara langsung pertunjukkan di pusat kota St. Petersburg itu.

Meskipun demikian, pihak penyelenggara memutuskan untuk menyiarkan pertunjukkan tersebut setiap jam di situs resmi Museum Hermitage.

Pertunjukkan yang bertajuk "citra kemenangan dalam koleksi dan sejarah Hermitage" itu dijadwalkan untuk berlangsung hingga Senin malam (7/12) waktu setempat.

Sekilas mengenai sejarah Hermitage, museum tersebut didirikan oleh Permaisuri Catherine the Great pada tahun 1764. 

Museum tersebut, kini bahkan memiliki koleksi obyek seni paling banyak dibanding museum mana pun di dunia. 

3 dari 3 halaman

Infografis 9 Waktu Tepat Cuci Tangan Hindari COVID-19