Sukses

Indahnya 8 Penampakan Menakjubkan Hujan Meteor Geminid

Fenomena hujan meteor Geminid menunjukkan pemandangan yang menakjubkan dan beberapa orang di dunia sempat mengabadikannya.

Liputan6.com, Jakarta - Fenomena angkasa berupa hujan meteor Geminid telah menarik perhatian banyak orang di seluruh dunia. Fenomena ini terjadi pada 13 dan 14 Desember 2020. 

Beberapa negara di dunia tidak bisa menyaksikan fenomena ini dengan jelas karena perbedaan waktu kemunculan. Namun, ada juga beberapa negara di dunia yang mendapatkan pemandangan hujan meteor Geminid secara menakjubkan.

Dikutip dari Kiro 7, Selasa (15/12/2020), berikut ini beberapa foto menakjubkan soal penampakan hujan meteor Geminid dari sejumlah wilayah di dunia:

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 10 halaman

1. Foto dari Maine AS

Akun Instagram @nothernpointphotography mengunggah foto penampakan hujan meteor Geminid. Foto itu ia ambil pada tanggal 13 Desember 2020.

Akun tersebut juga menyertakan status pada foto tersebut.

"Ketika Anda berharap pada sebuah bintang, tidak ada bedanya siapa Anda, apa pun yang diinginkan hati Anda, akan datang kepada Anda," tulisnya.

3 dari 10 halaman

2. Foto dari Florida AS

Akun Instagram @thefloridalocal juga mengunggah foto hujan meteor Geminid. Lokasi foto tersebut menunjukkan bahwa ia mengambil foto tersebut dari Florida AS.

"Salah satu bidikan saya dari puncak Hujan Meteor Geminid malam ini. Pertunjukan yang luar biasa di langit malam!" tulis pengunggah tersebut.

4 dari 10 halaman

3. Foto dari Sussex Inggris

Foto lain datang dari akun @jamie_fielding_photography, di mana lokasi pengambilannya fotonya adalah dari Sussex di Inggris.

"Sangat kontras hasil foto tadi malam. Saya memutuskan untuk pergi ke tempat langit gelap lokal di South Down untuk coba menangkap beberapa hujan meteor Geminid," tulisnya.

5 dari 10 halaman

4. Foto dari California AS

Foto selanjutnya diunggah oleh akun @unearthedimagery. Foto tersebut berlokasi di California AS.

"Hujan meteor Geminid di Kawah Amboy tadi malam," tulis akun tersebut.

6 dari 10 halaman

5. Foto dari Sakon Nakhon Thailand

Foto selanjutnya datang dari wilayah Asia Tenggara, yakni Thailand. Foto tersebut menunjukkan ada seorang lelaki yang tidur dengan santai di atas mobil. 

Foto ini diunggah oleh akun Instagram @gowithgame.

7 dari 10 halaman

6. Foto dari North Carolina AS

Foto menakjubkan tersebut diunggah oleh akun @outlaw_indian_imaging di Instagram.

Lokasi foto menunjukkan bahwa pengambilan gambar tersebut dilakukan di Great Smoky Mountains National Park daerah North Carolina AS.

8 dari 10 halaman

7. Foto dari Pennsylvania, AS

Foto menakjubkan berikutnya datang dari akun @sambrandtphotos. Foto tersebut berlokasi di Pennsylvania AS.

"Pertama kali memotret hujan meteor dan itu berjalan cukup baik, dengan Mars sebagai cameo! Geminid memberikan kecepatan sekitar 15-30 meteor/ jam dengan polusi cahaya pinggiran kota dan awan cirrus yang tersebar," tulis akun tersebut.

9 dari 10 halaman

8. Foto dari Loughborough Inggris

Akun @ccchhhrrr juga mengunggah foto hujan meteor Geminid. Lokasi foto tersebut berada di Loughborough Inggris.

 

Reporter: Ruben Irwandi

10 dari 10 halaman

Infografis DISIPLIN Protokol Kesehatan Harga Mati