Sukses

Top 3: Mirip Kasus Wisma Atlet, Asusila di Hotel Karantina Australia Jadi Kluster COVID-19 Disorot

Berita tentang aksi asusila di hotel karantina Australia yang menjadi kluster COVID-19 seperti di Wisma Atlet menjadi sorotan di Top 3 kanal Global Liputan6.com.

Liputan6.com, Jakarta- Insiden asusila di Wisma Atlet Kemayoran disebut sedikit-banyak mirip dengan kasus serupa yang terjadi di sebuah hotel untuk karantina COVID-19 di Melbourne, Australia. 

Berita tentang aksi asusila di hotel karantina Australia yang menjadi kluster COVID-19 seperti di Wisma Atlet menjadi berita terpopuler di kanal Global Liputan6.com, Senin (28/12/2020).

Berita populer lainnya adalah hadiah yang didapat Maroko dari AS  usai menormalisasi hubungan dengan Israel.

Adapun berita yang paling disorot lainnya, yakni tentang warga Arab Saudi yang bakal segera disuntik vaksin COVID-19 berkat Pangeran Mohamed bin Salman. 

Dalam berita tersebut, dilaporkan bahwa Pangeran MBS mendapatkan vaksin COVID-19 pada 25 Desember 2020.

Berikut ini artikel terpopuler kanal Global dalam Top 3 Global Liputan6.com:

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Saksikan Video Berikut Ini:

2 dari 5 halaman

1. Seperti di Wisma Atlet, Aksi Mesum di Hotel Karantina Australia Jadi Kluster COVID-19

Dugaan perbuatan mesum di RS Darurat COVID-19 Wisma Atlet Kemayoran Jakarta baru-baru ini sontak menjadi sorotan.

Perbuatan kedua pelaku telah dikonfirmasi oleh pihak TNI yang mengelola fasilitas perawatan dan karantina COVID-19 milik pemerintah tersebut.

"Benar telah terjadi insiden asusila sesama jenis antara oknum tenaga kesehatan dan pasien COVID-19 di RSD Wisma Atlet," kata Kapendam Jaya Herwin, Sabtu malam, 26 Desember 2020.

Baca selengkapnya....

3 dari 5 halaman

2. Maroko Dapat 'Hadiah' Ini dari AS Usai Jalin Hubungan dengan Israel

Pemerintah Amerika Serikat akan membuka konsulat diplomatik di Sahara Barat, wilayah sengketa yang diklaim Maroko, dan lebih lanjut memperkuat pengakuan Rabat atas area tersebut.

Rencana itu disampaikan oleh Menteri Luar Negeri AS Mike Pompeo pada Kamis 24 Desember 2020. Langkah tersebut dinilai sebagai bentuk respons AS terhadap Maroko yang baru-baru ini telah menormalisasi hubungan diplomatik dengan Israel --sebuah langkah yang sangat jarang terjadi sebelumnya dan dinilai mengubah status quo di kawasan.

"Dengan senang hati mengumumkan awal proses untuk mendirikan konsulat AS di Sahara Barat, dan peresmian pos kehadiran virtual segera berlaku!" Pompeo men-Tweet pada Kamis 24 Desember sore waktu setempat.

Baca selengkapnya....

4 dari 5 halaman

3. Warga Arab Saudi Ngebet Disuntik Vaksin COVID-19 Berkat Pangeran Mohamed bin Salman

utra mahkota kerajaan Arab Saudi, Pangeran Mohammed bin Salman (MBS), berhasil menginspirasi masyarakat untuk disuntik vaksin COVID-19. Totalnya ada setengah juta orang yang ingin divaksin.

Pangeran MBS baru saja mendapatkan vaksin COVID-19 pada Jumat (25/12). Proses vaksinasi ditayangkan secara live.

Arab News melaporkan, Minggu (27/12/2020), Menteri Kesehatan Dr. Tawfiq Al-Rabiah berkata jumlah peminat vaksin COVID-19 di Arab Saudi naik hingga lima kali lipat setelah foto Pangeran MBS beredar luas.

Baca selengkapnya....

5 dari 5 halaman

INFOGRAFIS: Deretan Negara yang Gratiskan Vaksin COVID-19 ke Warganya