Sukses

FPCI Luncurkan Video Kampanye Mengenai Perubahan Iklim

Sejumlah artis bersama dengan Foreign Policy Community of Indonesia meluncurkan sebuah video mengenai perubahan iklim.

Liputan6.com, Jakarta - Foreign Policy Community of Indonesia (FPCI) melakukan kampanye perubahan iklim secara virtual pada Senin (5/4/2021).

Pada acara ini sebuah video yang menampilkan sejumlah artis-artis Indonesia mengenai "Selamatkan Indonesia Emas 2045 dari Ancaman Darurat Iklim" dan juga diskusi bersama beberapa public figure seperti Krisdayanti, Julie Estelle, dan Kalista Iskandar.

Peluncuran video ini merupakan bagian dari kampanye nasional perubahan iklim yang diinisiasi oleh FPCI.

Pendiri dan ketua FPCI, Dr. Dino Patti Djalal, menyatakan keprihatinannya terhadap kondisi iklim saat ini yang akan berpengaruh buruk pada tahun 2045 mendatang jika tidak melakukan perubahan.

"Ini memang tidak mudah tapi taruhannya adalah masa depan anak cucu kita," katanya.

 

Saksikan Juga Video Berikut Ini:

2 dari 3 halaman

Harapan untuk Indonesia

Beberapa artis tanah air juga ikut serta dalam gerakan ini untuk mengajak masyarakat sadar akan bahaya perubahan iklim ini.

"Perubahan iklim mungkin belum mewabah dan belum menjadi perhatian, namun dengan video ini saya berharap untuk meningkatkan kesadaran kita semua," kata Krisdayanti.

Julie Estelle juga menyampaikan harapannya, "saya berharap kita semua bisa sadar untuk menghindari ancaman darurat iklim yang saat ini terjadi. Semoga kita semua bisa bersama-sama bertindak dan menjadi salah satu yang membawa perubahan."

Melalui video ini diharapkan dapat membangun kesadaran publik terhadap ancaman perubahan iklim yang akan membahayakan segala aspek kehidupan bangsa Indonesia.

 

Reporter: Veronica Gita

3 dari 3 halaman

Infografis Kunci Hadapi Covid-19 dengan Iman, Aman dan Imun