Liputan6.com, Jakarta - Total infeksi Virus Corona COVID-19 di seluruh dunia pada hari Senin per pukul 14.20 WIB telah mencapai 141.414.180 kasus, dan 80.788.894 di antaranya telah dinyatakan sembuh berdasarkan data Johns Hopkins University.
Total 3.019.660 orang di dunia tercatat telah meninggal dunia akibat COVID-19, seperti dikutip dari gisanddata.maps.arcgis.com, Senin (19/4/2021).
Baca Juga
Data Johns Hopkins University juga menunjukkan bahwa India berada di posisi teratas untuk pasien pulih yaitu 12.953.817 lalu disusul Brasil sebanyak 12.303.538.Â
Advertisement
Infeksi di Amerika Serikat, negara dengan jumlah kasus COVID-19 terbesar di dunia, telah mencapai 31.669.897.
Berikut adalah negara dengan kasus infeksi Virus Corona COVID-19 terbanyak di dunia setelah AS:
India: 15.061.805 kasus.
Brasil: 13.943.071 kasus.
Prancis: 5.350.521 infeksi dan 327.586 sembuh.
Rusia: 4.649.044 infeksi dan 4.277.597 orang pulih.
Kemudian di Inggris, 4.403.060 positif COVID-19, dan 13.987 sembuh.
Â
Â
** #IngatPesanIbu
Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.
Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.
Saksikan Video Berikut Ini:
Kasus Harian COVID-19 di India Tembus 273.810
 India melaporkan rekor kasus COVID-19 sebanyaka 273.810 dalam satu hari pada Senin (19/4).
Dikutip dari Channel News Asia, penambahan ini menjadikan total kasus COVID-19 di India melewati 15 juta, kedua setelah Amerika Serikat secara global.
Angka kematian harian di India akibat Corona COVID-19 di negara itu juga naik, 1.619 menjadi total 178.769, menurut data kementerian kesehatan negara itu.
Otoritas India sedang berjuang untuk mengosongkan tempat tidur rumah sakit dan mengamankan pasokan oksigen tambahan.
Petugas kesehatan juga bersiap untuk lonjakan lebih lanjut karena jutaan peziarah menghadiri festival keagamaan.
Â
Advertisement