Liputan6.com, Moskow - Presiden Rusia Vladimir Putin telah menghabiskan beberapa hari berlibur di Siberia usai berinteraksi dengan rombongan yang terpapar COVID-19 dan melakukan isolasi mandiri (isoman).
Dikutip dari laman NDTV, Senin (27/9/2021), pihak Kremlin memaparkan aktivitas liburan Putin di antaranya mendaki dan memancing.Â
Baca Juga
Putin mengatakan, pada pertengahan September dia harus isolaso diri beberapa hari setelah puluhan orang dalam rombongannya jatuh sakit terpapar COVID-19.
Advertisement
Dia pun akhirnya membatalkan perjalanannya ke Tajikistan untuk pertemuan puncak yang membahas soal keamanan.
Â
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Citra Macho Putin
Vladimir Putin telah mengembangkan citra macho, menarik bagi banyak orang Rusia.
Dan sebelumnya, ia diberitakan menunggang kuda sambil bertelanjang dada dan mengenakan kacamata hitam, serta membawa senapan berburu dan mengemudikan jet tempur.
Kali ini, tamasyanya lebih biasa.
Kremlin menerbitkan 20 foto Putin berdiri di sungai dan menangkap ikan, berjalan melalui padang rumput yang subur dan berbicara dengan Menteri Pertahanan Sergei Shoigu, teman liburannya.
Putin (68) telah mendapatkan dua suntikan vaksin Sputnik V Rusia. Kremlin mengatakan dia merasa sehat.
Advertisement